Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Kimia > Program Studi Teknik Kimia > 2018

Ekstraksi Minyak Daun Cengkih dengan Metode Sokletasi Menggunakan Pelarut Etanol Food Grade

Clove Leaf Oil Extraction Using Soxhletation

Tugas Akhir, 019 / 2018 / TKI
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2019-02-07 14:29:12
Oleh : 151411036 - Aulya Apta Nienda - 151411046 - Latifa Dawa Padmadinata (niendapta@yahoo.com)
Dibuat : 2019-02-07, dengan 4 file

Keyword : clove leaf oil, extraction, soxhletation, food grade, conversion rate
Subjek : minyak daun cengkih, ekstraksi, sokletasi, food grade, rendemen

Minyak atsiri dari daun cengkih banyak dibutuhkan oleh berbagai industri terutama kandungan eugenol yang terdapat di dalamnya. Eugenol banyak digunakan pada industri farmasi, namun proses ekstraksi yang umum dilakukan belum menggunakan pelarut etanol food grade. Minyak daun cengkih umumnya diproduksi melalui proses penyulingan dengan pengukusan (water and steam distillation). Rendemen minyak yang diperoleh berkisar antara 2,0-2,5%. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pengaruh rasio massa daun cengkih dengan volume pelarut etanol food grade (g/mL) dengan variasi 1:4, 1:6, 1:8, 1:10, dan 1:12 serta ukuran partikel daun cengkih 16 mesh dan 26 mesh terhadap rendemen minyak daun cengkih. Metode yang digunakan adalah ekstraksi sokletasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minyak cengkih dengan rendemen terbaik sebesar 54,65% dihasilkan pada raio massa daun cengkih dengan volume pelarut sebesar 1:12 dan ukuran partikel daun cengkih 26 mesh.

Deskripsi Alternatif :

Essential oil from clove leaf is needed by various industries, especially for its eugenol content. Eugenol mainly used in pharmaceutical industry, but its extraction process is not done using food grade ethanol as solvent. Clove leaf oil in Indonesia usually produced using water and steam distillation method with rendemen rate around 2.0-2.5% In this study, we use ethanol food grade as extraction solvent. The aim is to find clove leaf mass ratio to solvent volume (g/mL) and also clove leaf particle size effect to oil rendemen. Variated ratios are 1:4, 1:6, 1:8, 1:10, 1:12; and variated particle sizes are 16 mesh and 26 mesh. The highest clove leaf oil rendemen resulted from this research is 54.65% which produced from clove leaf mass to solvent volume ratio of 1:12 and clove leaf particle size of 26 mesh.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Fitria Yulistiani, S.T., M.T., Editor: Muhammad Abdillah Islamy, S.Pd

Download...