Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Elektro > Program Studi Teknik Elektronika > 2023

Traffic Light Portable Menggunakan Addressable LED Berbasis Internet of Things

Portable Traffic Light Using Addressable LED Based on Internet of Things

Tugas Akhir, 010 / 2023 / TEL
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2024-10-14 15:22:27
Oleh : 201311013 - Hafizh Zyulfikri (hafizhzyul@gmail.com)
Dibuat : 2024-10-14, dengan 4 file

Keyword : traffic light, RGB, portable, internet of things, addressable led
Subjek : traffic light, RGB, portable, internet of things, addressable led

Kecelakaan lalu lintas yang sering terjadi akibat kelalaian atau kerusakan sistem lalu lintas mendorong perlunya solusi inovatif. Proyek berjudul "Traffic light Portable Menggunakan Addressable LED Berbasis Internet of Things" bertujuan mengatasi tantangan ini. Alat ini berfungsi sebagai sistem pengatur lalu lintas dengan penggunaan addressable RGB LED. Didesain berpasangan, lampu ini mengatur arus lalu lintas dari kedua arah, memudahkan lintasan yang sedang diperbaiki atau terbatas untuk dilalui secara bergantian dan teratur. Pembuatan tugas akhir difokuskan untuk mengatur kelancaran jalan yang sedang mengalami keadaaan darurat. Tampilan dari traffic light yang diatur melalui internet membuat alat ini bisa dipakai oleh semua orang yang memiliki smartphone. Dilengkapi dengan dua buah mode yaitu traffic light mode dan sign mode, membuat alat ini bisa digunakan untuk keperluan darurat. Dari hasil simulasi yang dilakukan, traffic light dapat digunakan untuk jalan yang sedang mengalami keadaan darurat sehingga dapat memperlancar jalanan. Dengan pengaturan kecerahan dari traffic light yang otomatis membuat traffic light dapat menyesuaikan kecerahan dengan sekitar. Kata kunci: traffic light, RGB, portable, internet of things, addressable led.

Deskripsi Alternatif :

Traffic accidents, often caused by negligence or traffic system malfunctions, necessitate innovative solutions. The project titled "Traffic Light Portable Menggunakan Addressable LED Berbasis Internet of Things" aims to address this challenge. This device functions as a traffic control system utilizing addressable RGB LEDs. Designed in pairs, these lights manage traffic flow from both directions, facilitating the orderly and alternating passage through areas under repair or with restricted access. This final project focuses on ensuring smooth traffic flow in emergency situations. The traffic light display, controlled via the internet, makes this tool accessible to anyone with a smartphone. Equipped with two modes, traffic light mode and sign mode, this device can be used for emergency purposes. Simulation results indicate that the traffic light can effectively manage traffic in emergency situations, thereby improving road conditions. The automatic brightness adjustment feature allows the traffic light to adapt to ambient lighting conditions. Keywords: traffic light, RGB, portable, internet of things, addressable led.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Dr. Ir. Indra Chandra Joseph Riadi, M.Sc.

    Pembimbing 1: Drs. Trisno Yuwono Putro, S.T., M.Eng., Editor: Erlin Arvelina

Download...