Path: Top > Skripsi - D4 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2018
Pengaruh Konflik Pekerjaan-Keluarga Terhadap Kepuasan Kerja (Kasus Karyawan Bank BJB Cabang Utama Bandung)
The Effect of Work Family Conflict on Job Satisfaction (Case on Employees at The Main Branch Office Bank BJB Bandung)
Skripsi, 003 / 2018 / BAUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-10-25 09:50:13
Oleh : Afina Azka Yasyifa - 145254002 (afinaflix@gmail.com)
Dibuat : 2018-09-03, dengan 4 file
Keyword : Kepuasan kerja, Organisasi bisnis, Konflik kerja keluarga
Subjek : Job satisfaction, Business organization, Family work conflict
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh konflik pekerjaan-keluarga terhadap kepuasan kerja pada karyawan Kantor Bank Bjb Cabang Utama Bandung. Pegawai yang merasa puas terhadap pekerjaannya dapat diukur salah satunya dengan kemampuan karyawan dalam menyeimbangi antara pekerjaan dan keluarga. Namun fenomena dilapangan menunjukkan bahwa karyawan merasa tidak dapat memenuhi tanggung jawabnya terhadap dua hal tersebut, tentunya hal ini akan berdampak pada kepuasan kerja karyawan. Konflik pekerjaan-keluarga diukur dengan work family conflict dan family work conflict. Sementara kepuasan kerja dapat diukur dalam aspek atasan, tunjangan, kondisi pekerjaan, rekan kerja, sifat kerja, serta komunikasi. Pendekatan ini menggunakan metode survei kuantitatif dengan teknik simple random sampling, kepada 118 responden dari karyawan Kantor Bank Bjb Cabang Utama Bandung. Hasil analisis menyatakan bahwa konflik pekerjaan-keluarga karyawan Bank Bjb Cabang Utama Bandung berada di dalam kategori rendah sedangkan kepuasan kerja berada di dalam kategori tinggi. Kedua variabel ini menunjukkan adanya hubungan yang negatif signifikan sebesar 24,3%. Meskipun hasil dari kepuasan kerja tinggi, namun Bank Bjb Cabang Utama Bandung mampu mengoptimalkan, meningkatkan kepuasan kerja pada karyawan, serta mampu menerapkan sistem keseimbangan pekerjaan dan kehidupan pada karyawan agar tidak terjadinya konflik pekerjaan-keluarga. Kata Kunci: Kepuasan kerja, Organisasi bisnis, Konflik kerja keluarga.
Deskripsi Alternatif :This study aims to analyze the influence of work-family conflict on job satisfaction in employees of Bank Bjb Branch Office Bandung. Employees who feel satisfied with their work can be measured one of them with the ability of employees in balancing between work and family. But the phenomenon in the field shows that employees feel unable to fulfill their responsibilities to these two things, of course, this will impact on employee job satisfaction. Work-family conflict is measured by work-family conflict and family work conflict. While job satisfaction can be measured in the aspects of superiors, benefits, working conditions, co-workers, the nature of work, and communication. This approach uses quantitative survey method with proportional random sampling technique, to 118 respondents from employees of Bank Bjb Branch Office of Bandung Main Branch. The result of the analysis stated that work-family employee conflict of Bank Bjb Branch of Bandung is in low value while job satisfaction is in the high category. Both of these variables showed a significant negative association of 24.3%. Although the result of high job satisfaction, but Bank Bjb Main Branch Bandung able to optimize, improve job satisfaction at employees, and able to apply work-life balance system at an employee in order not the happening of work-family conflict. Keywords: Job satisfaction, Business organization, Family work conflict.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Sri Raharso, S.Sos., M.Si., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN SKRIPSI - 145254002.pdf
(537555 bytes)
File : BAB 1 - 145254002.pdf
(273969 bytes)
File : BAB 2 - 145254002.pdf
(411799 bytes)
File : BAB 5 - 145254002.pdf
(112597 bytes)