Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Komputer dan Informatika > Program Studi Teknik Informatika > REGULER > 2013
Video Game Ant-Area menggunakan Game Engine Unity 3D untuk Platform Mobile Phone
Video Game Ant-Area using Game Engine Unity 3D for Platform Mobile Phone
Tugas Akhir, 003 / 2013 / JTKUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-03-01 14:45:22
Oleh : Ali Nurdin Sudiana - 101511035, Andika Kurnia Fajar - 101511038, Tanto Taryanto - 101511058 (ansudiana@gmail.com; andikakurnia99@gmail.com; tanto.jtk10@gmail.com)
Dibuat : 2017-03-01, dengan 4 file
Keyword : mobile Phone, Android, Unity3D, video game 3D, peperangan koloni semut
Subjek : Mobile Phone, Android, Unity3D, 3D video games, war ant colony
Pada Tugas Akhir ini dibangun sebuah aplikasi video game ber-genre Real Time Strategy. Video game ini diberi nama Ant-Area dan berupa sebuah video game militer tentang peperangan antara tiga koloni semut. Video game ini dibangun untuk sarana hiburan yang praktis dan mudah dibawa. Karena itu, video game ini dirancang untuk berjalan pada platform mobile phone bersistem operasi Android. Video game Ant-Area menceritakan sebuah kisah di negeri semut yang sedang mengalami sebuah krisis dan kekacauan. Tujuan dari video game Ant-Area adalah memperluas wilayah dengan cara mengalahkan sekelompok semut yang menempati suatu wilayah, sehingga dapat mengambil sumberdaya yang terdapat pada wilayah semut tersebut. Pada video game ini pemain dapat mengelola resource yang tersedia sehingga dapat mengalahkan wilayah semut lain yang ada di dalam video game. Untuk mempermudah pembangunan video game ini kami menggunakan game engine. Objek-objek yang di implementasikan pada video game ini berupa objek 3D. Untuk memenuhi hal ini digunakan game engine Unity3D. Video game Ant-Area berhasil diimplementasikan pada platform mobile phone bersistem operasi Android 2.0 atau lebih tinggi dengan device requirement ARMv7, RAM 256MB dan free memory space 30MB. Video game ini sudah di jalankan. Beberapa kelebihan yang ditemukan pada video game ini di antaranya fitur upgrade dan unlock karakter serta keanekaragaman karakter yang dapat dimainkan pada video game membuat jalannya permainan menjadi lebih menarik serta tidak monoton. Adapun kekurangan yang ditemukan pada video game ini di antaranya pengimplementasian AI pada objek karakter permainan masih menggunakan AI yang sederhana serta tidak adanya fitur save dan load untuk melanjutkan permainan sebelumnya. Untuk melengkapi kekurangan ini video game dapat dikembangkan lebih lanjut dengan menambahkan fitur save, load dan penerapan AI. Kata Kunci: mobile Phone, Android, Unity3D, video game 3D, peperangan koloni semut.
Deskripsi Alternatif :In this final project built an air-app video game Real Time Strategy genre. The video game is named Ant-area and form an army of video game battle between the three colonies of ants. This game was built for a practical means of entertainment and portability. Therefore, these video games are designed to run on a mobile phone platform based on Android operating system. Ant-area video game tells a story in which ants country is experiencing a crisis and chaos. The purpose of the video game Ant-Area is expanding territory by defeating a group of ants that occupy an area, so it can take the resources contained in the ant area. In the video game, players can manage the available resources so that other ants can defeat the region that is in the video game. To facilitate and make the development of this game easier, we use the game engine. Objects that are implemented in the form of video game 3D objects. To accomplish the development, Unity3D game engine was used. Ant-area video game successfully implemented on the mobile phone platform based on Android operating system 2.0 or higher with ARMv7 device requirements, RAMâs size is 256MB and 30MB of free memory space. This game has been on the run. Some of the advantages found in video games including the upgrade and unlock the characters and also the diversity of characters that can be played on video games make the running of game become more interesting and not monotonous. The deficiencies found in the video game in which the implementing AI on the character object in the game is still using simple AI characters and there is no save and load feature to continue the previous game. To supplement this lack of video games can be developed further by adding features save, load and the application of AI. Keywords: Mobile Phone, Android, Unity3D, 3D video games, war ant colony.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Ferry Feirizal, B.S.C.S., M.Kom.
Pembimbing 2: Yudi Widhiyasana, S.Si., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : DAFTAR - 101511035, 101511038, 101511058.pdf
(385209 bytes)
File : BAB 1 - 101511035, 101511038, 101511058.pdf
(172673 bytes)
File : BAB 2 - 101511035, 101511038, 101511058.pdf
(303914 bytes)
File : BAB 6 - 101511035, 101511038, 101511058.pdf
(170326 bytes)