Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Kimia > Program Studi Teknik Kimia > 2021
Studi Simulasi Pemurnian Gas Alam Kaya CO2 Dengan Memanfaatkan Proses Ekspansi
Simulation Study of CO2-Rich Natural Gas Purification by Expansion Process
Tugas Akhir, 018 / 2021 / TKIUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2024-01-18 09:17:43
Oleh : Amanda Gita Anggraeni - 181411035 & Jennifer - 181411048 (amanda.gita.tki18@polban.ac.id )
Dibuat : 2024-01-18, dengan 4 file
Keyword : rich gas, expansion, CO2 separation
Subjek : rich gas, ekspansi, pemisahan CO2
Banyak gas alam di Indonesia saat ini belum bisa diproduksi karena kendala tingginya kandungan CO2,salah satunya adalah di pulau Natuna yang menyimpan cadangan gas alam sebesar 49,60 TSCF, namun memiliki kandungan CO2 71%. Tingginya kandungan CO2 ini membutuhkan sistem pemisahan khusus, sehingga gas alam tetap bisa diproduksi secara ekonomis. Namun begitu, kondisi tekanan dan temperatur yang tinggi menjadi peluang tersendiri dalam membantu proses pemisahan selanjutnya. Penelitian ini bertujuan memisahkan CO2 dari gas alam dengan cara ekspansi sehingga CO2 yang memiliki titik didih lebih tinggi dari gas alam akan terkondensasi terlebih dahulu dan lebih mudah untuk dipisahkan. Pada penelitian ini dilakukan simulasi ekspansi untuk mendapatkan kondisi tekanan, suhu, dan komposisi gas yang memberikan pemisahan CO2 paling optimal, serta recovery gas alam paling besar. Hasil simulasi menunjukkan bahwa proses ekspansi memberikan pemisahan CO2 optimal pada tekanan outlet dan komposisi yang berbeda. Pada komposisi CO2 70% dan 55%, pemisahan CO2 optimum berada pada tekanan outlet 35 bar (Pin 99bar), sedangkan untuk komposisi CO2 40%, pemisahan CO2 yang optimum berada pada tekanan outlet 16 bar. Suhu air pendingin yang memberikan pemisahan CO2 optimum yaitu pada temperatur 10 oC , rendahnya suhu aliran masuk menghasilkan suhu aliran keluar lebih dingin sehingga lebih banyak fraksi CO2 yang terkondensasi.Pada komposisi CO2 paling tinggi, yaitu 70% diperoleh kemurnian gas metana yang paling tinggi pada sistem pemisahan satu tahap dengan separator, hal ini ditunjukkan dengan nilai recovery kemurnian gas metana paling besar yaitu 12,07%.
Deskripsi Alternatif :A lot of natural gas in Indonesia cannot be produced at this time due to the high CO2 content, one of which is on the Natuna Island which has 49.60 TSCF of gas reserves, but has a CO2 content of 71%. This high CO2 content requires a special separation system, so that natural gas can still be produced economically. However, the factor of high pressure and temperature conditions is an opportunities to help a more efficient separation process. This study aims to separate CO2 from natural gas by expansion system so that CO2 with a higher boiling point content will condense first and is easier separate. In this study, simulations of expansion was carried out to obtain the optimum conditions of pressure, temperature, and gas composition that provide the highest CO2 separation, as well as the highest percevtage of natural gas recovery.The simulation results show that the expansion process provides optimal CO2 separation at different outlet pressures and compositions. At the composition of CO2 70% and 55%, the optimum CO2 separation is at outlet pressure of 35 bar (Pin 99bar), while for the composition of CO2 40% the optimum CO2 separation is at the outlet pressure of 16 bar. The optimum cooling water temperature is at a temperature of 10 oC, because if the cooling temperature is lower, it will produce a cooler outflow temperature so that more CO2 fraction is condensed. In a singlestage separation system with a separator, at the highest CO2 composition, which is 70%, the maximum purity of methane gas is obtained, this is indicated by the largest recovery value of methane gas purity, which is 12,07%.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Ir. Nurcahyo, M.T.
Pembimbing 2: Saripudin, S.T., M.T. , Editor: Muhammad Abdillah Islamy, S.Pd
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 181411035.pdf
(1465492 bytes)
File : BAB 1 - 181411035.pdf
(277816 bytes)
File : BAB 2 - 181411035.pdf
(891495 bytes)
File : BAB 5 - 181411035.pdf
(269177 bytes)