Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Elektro > Program Studi Teknik Telekomunikasi > 2018
Realisasi Sistem Perangkat Pengarah Antena Yagi Uda dengan Metode Poiting Link Otomatis Berdasarkan Tangkapan Sinyal Terkuat Frekuensi Saluran Televisi
Realization of Yagi Uda Antenna Device System using Automatic Pointing Link Method Based on Signal Frequency of Television Channel
Tugas Akhir, 035 / 2018 / TTEUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2019-05-17 16:38:32
Oleh : Anita Adriani Saniyah - 151331037 (anitaadriani@gmail.com)
Dibuat : 2019-05-17, dengan 4 file
Keyword : Antena, Mikrokontroler,Stasiun Pemancar, TV Analog
Subjek : Antenna, Microcontroller, Transmitter Station, Analog TV
Televisi merupakan salah satu media informasi yang umum digunakan, namun ketika menggunakan TV Analog seringkali gambar yang diterima tidak jelas. Semakin jauh jarak dari stasiun pemancar, sinyal yang kita terima semakin kecil. Terdapat beberapa solusi yang sudah ada, salah satunya menggunakan input yang berasal dari tv eksternal namun level daya yang diterima relative kecil sehingga informasi yang di terima berupa gambar dan suara masih kurang baik. Dalam Tugas Akhir ini dibuat perangkat pengarah antena otomatis yang dapat memindahkan kanal mengggunakan remote control. Input yang digunakan pada sistem ini berasal dari sinyal RF yang diterima antena Yagi dihubungkan dengan antena booster supaya tegangan yang diterima dapat terbaca oleh mikrokontroler. Sistem ini terdiri dari motor stepper untuk menggerakkan antena dan akan dikendalikan dengan mikrokontroler. Antena akan berputar 360⁰ searah jarum jam untuk mendapatkan posisi terbaik antena berdasarkan rata-rata tegangan tertinggi yang diterima lalu setelah didapat posisi terbaiknya,antena akan bergerak ke arah tersebut dengan step 2,7⁰. Sehingga didapatkan tegangan terbaik pada setiap kanal dan dapat dipilih menggunakan remote control yang terdapat pada alat. Setelah tahap persiapan, realisasi sistem, dan pengujian yang telah dilakukan, pada posisi 11,2⁰ memiliki rata-rata tegangan 0,87 volt dan terdapat 5 kanal yang memiliki kualitas gambar yang baik. Kata Kunci: Antena, Mikrokontroler,Stasiun Pemancar, TV Analog.
Deskripsi Alternatif :Television is one of the commonly used information media, but when using Analog TV often the images received are not clear. The farther the distance from the transmitter station, the signal we receive is getting smaller. There are several solutions that already exist, one of which uses input coming from external TV but the power level received is relatively small so that the information received in the form of images and sound is still not good. In this Final Project, an automatic antenna guide device that can move channels using the remote control is made. The input used in this system comes from the RF signal received by the Yagi antenna connected to the antenna booster so that the received voltage can be read by the microcontroller. This system consists of a stepper motor to move the antenna and will be controlled by a microcontroller. The antenna will rotate 360⁰ clockwise to get the best position of the antenna based on the highest average voltage received and after getting the best position, the antenna will move in that direction with step 2.7⁰. So that the best voltage is obtained on each channel and can be selected using the remote control contained in the device. After the preparation phase, the system realization, and the tests that have been carried out, at position 11.2⁰ has an average voltage of 0.87 volts and there are 5 channels that have good quality image. Keywords: Antenna, Microcontroller, Transmitter Station, Analog TV.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Vitrasia, S.T., M.T., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 151331037.pdf
(746874 bytes)
File : BAB 1 - 151331037.pdf
(373649 bytes)
File : BAB 2 - 151331037.pdf
(428521 bytes)
File : BAB 5 - 151331037.pdf
(344948 bytes)