Path: Top > Skripsi - D4 > Jurusan Akuntansi > Program Studi Akuntansi Manajemen Pemerintahan > 2012

PENGARUH PAJAK DAERAH, RETRIBUSI DAERAH, HASIL PENGELOLAAN KEKAYAAN DAERAH DAN LAIN-LAIN PAD TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) (Studi Kasus Pada Pemerintah Kota Cimahi)

THE EFFECT OF LOCAL TAXES, LOCAL LEVIES, WEALTH MANAGEMENT OF REGIONAL AND OTHER ORIGINAL LOCAL REVENUE ON ORIGINAL LOCAL INCOME (Case Study at Local Government of Cimahi City)

Tugas Akhir, 042 / 2012 / AMP
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-09-03 15:05:53
Oleh : Annisa Hendriati - 08624033 (annisahendriati@ymail.com)
Dibuat : 2014-05-26, dengan 4 file

Keyword : Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan, Lain-lain PAD yang Sah dan Pendapatan Asli Daerah (PAD)
Subjek : local tax, local levy, separated local income original management other legitimate original local income and original local income (PAD)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan dan Lain-lain PAD yang Sah mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Variabel independen dalam penelitian ini adalah Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan dan Lain-lain PAD yang Sah, sedangkan variabel dependennya adalah Pendapatan Asli Daerah (PAD). Penelitian ini dilakukan pada Pemerintah Kota Cimahi dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Dinas Pendapatan Kota Cimahi. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dengan perangkat SPSS versi 19.0. Dalam analisis data untuk mengetahui besarnya masing-masing faktor sumber PAD (Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan dan Lain-lain PAD yang Sah) terhadap PAD Kota Cimahi dengan menggunakan teknik regresi linear berganda. Sedangkan untuk mengetahui uji hipotesis digunakan uji F (untuk melihat secara keseluruhan variabel dependen mempunyai pengaruh terhadap variabel independen) dan uji T (untuk menentukan pengaruh masing-masing variabel dependen terhadap variabel independen). Dari hasil uji F menunjukkan bahwa masing – masing faktor sumber PAD yang terdiri dari pajak, retribusi, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan, dan lain-lain PAD yang sah secara bersama-sama berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sementara dari hasil uji T menunjukkan bahwa Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan dan lain-lain PAD yang Sah berpengaruh secara signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Perubahan atau variasi pada Pendapatan Asli Daerah (PAD) dapat digambarkan oleh Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan dan Lain-lain PAD yang Sah sebesar 97,5% . Sedangkan sisanya sebesar 2,5 % dijelaskan oleh sebab-sebab yang lain diluar model penelitian ini. Kata Kunci : Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan, Lain-lain PAD yang Sah dan Pendapatan Asli Daerah (PAD)

Deskripsi Alternatif :

The purpose of this research is to examine the significant impact from of local tax, local levy, separated local income original management and other legitimate original local income to original local income. In this research of local tax, local levy, separated local income management and other legitimate original local income role as independent variables, whereas original local income role as dependent variables. This research had been held in the local government of Cimahi City, by using secondary data obtained from Dinas Pendapatan Daerah (Local Income Division). The analyzing method used in this research is multiple linear regression with SPSS version 19.0. In the data analysis to determine the magnitude of each PAD source factor (local tax, local levy, separated local income original management and other legitimate original local income) to PAD of Cimahi City using multiple linear regression techniques. While the hypothesis test used to determine the F tes (to see overall dependent variable have an influence on the independent variable) and te T test ( to determine the effect of each dependent variable to independent variables), of the F test results showed that each source of PAD factor consisting of local tax, local levy, separated local income original management and other legitimate original local income simultaneously affect PAD.While the T test results indicate that local tax, local levy, separated local income original management and other legitimate original local income significantly affect PAD. 97,5% of variation from original local income can be explained by of local tax, local levy, separated local income original management and other legitimate original local income and the rest 2,5 % explained by another causes beyond the model of this study. Key Words : local tax, local levy, separated local income original management other legitimate original local income and original local income (PAD)

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Ahmad Syarief, SE., M.Si., Ak., Editor: Erlin Arvelina

Download...