Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Konversi Energi > Program Studi Teknik Konversi Energi > 2014

Pembuatan Dan Pengujian Alat Pemurnian Biogas Dengan Metode Adsorpsi Menggunakan Arang Aktif

Manufacturing And Testing Purifier Of Biogas With Adsorption Method Using Active Carbon

Tugas Akhir, 038 / 2014 / TEN
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-04-20 15:40:45
Oleh : Ari Heryadi - 111711004 (Heryadi34@gmail.com)
Dibuat : 2018-04-20, dengan 4 file

Keyword : Biogas, Alat pemurnian biogas, adsorpsi, arang aktif
Subjek : Biogas, Purifier, Adsorption, Active charcoal

Biogas merupakan salah satu teknologi ramah lingkungan yang dapat menjadi sumber energi alternatif dan berpotensi untuk dikembangkan. Kandungan gas metana yang dominan menjadikan biogas dapat dimanfaatkan sebagai bahan bakar. Pada kandungan biogas terdiri dari CH4 (50-70%), CO2 (25-45%) dan gas-gas lainnya. Tingkat kemurnian CH4 yang rendah dan kandungan CO2 yang tinggi dapat mempengaruhi proses pembakaran biogas. Dalam penelitian ini, dilakukan upaya pengurangan gas CO2 dengan menggunakan metode adsorpsi menggunakan arang aktif. Variabel-variabel yang dibahas meliputi variabel proses, di antaranya berat adsorben pada kolom adsorpsi dan laju aliran biogas. Berat adsorben divariasikan sebesar 615 gram dan 730 gram, sedangkan laju aliran biogas divariasikan dari 0,005 L/s hingga 0,025 L/s. Hasil penelitian menunjukkan kadar CO2 yang terkadung di dalam biogas setelah pemurnian menurun hingga 35,04% dan kandungan CH4 setelah dimurnikan meningkat hingga 34,01% , saat laju alir biogas yang dioperasikan 0,025 L/s dan berat adsorben 730 gram. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa, semakin besar laju aliran biogas dan semakin banyak massa adsorben, maka penyerapan CO2 akan semakin maksimal dan menyebabkan kandungan CH4 menjadi lebih tinggi. Kata kunci: Biogas, Alat pemurnian biogas, adsorpsi, arang aktif.

Deskripsi Alternatif :

Biogas is one of eco-friendly alternative fuel that can be an alternative energy sources and very potential to develop. Its dominated with methane which has a high energy content as a fuel. Biogas consist of CH4, ( 50-70 % ), CO2( 25-45 % ) and other gases. Low purity of CH4 and high concentration of CO2 in biogas affects the biogas combustion. In this research, the reduction of CO2 in biogas has done by using adsorption method with actived charcoal as adsorbent. The research was undergone with adsorbent weight variation (615 g and 730 g) and biogas flow rate variation (0,005 L/s, 0,01 L/s, 0,015 L/s, 0,02 L/s and 0,025 L/s).The objective of the research was to obtain the maximum CO2 adsorption. The result showed that, the level of CO2 in biogas after the purification was decreasing up to 35,04 % and CH4 purified concentration was increased to 34,01 %, when the flow rate of biogas is 0.025 L/s on 730 g adsorbent. Keywords: Biogas, Purifier, Adsorption, Active charcoal.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Purwinda Iriani, S.Si., M.Si., Editor: Erlin Arvelina

Download...