Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Manajemen Pemasaran > 2017
Efektivitas Program Kemitraan CSR PT Kereta Api Indonesia (Persero) Dalam Pengembangan Kemampuan Pemasaran UMKM
Effectiveness of PT Kereta Api Indonesia (Persero) CSR Partnership Program in Small Medium Enterprise's Marketing Skills Development
Tugas Akhir, 036 / 2017 / MPEUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-01-26 15:17:45
Oleh : Ayuning Hasnatining Hamidah - 145231040 (ayuninghhamidah@gmail.com)
Dibuat : 2018-01-15, dengan 4 file
Keyword : Program Kemitraan, UMKM, Kemampuan Pemasaran
Subjek : Partnership Program, SMEs, Marketing Skill
PT. Kereta Api Indonesia (Persero) adalah salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang dimana diwajibkan melaksanakan program dari Corporate Social Responsibility (CSR). Salah satu program yaitu Program Kemitraan yang memberikan dana pinjaman modal kepada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sesuai dengan Peraturan Menteri BUMN No. PER-03/MBU/12/2016. Program ini bertujuan dalam pengembangan UMKM dan dapat meningkatkan kinerja UMKM menjadi tangguh dan mandiri. Permasalahan yang ditemukan dalam penelitian ini adalah belum maksimalnya Program Kemitraan CSR PT KAI khususnya di Daop 2 Bandung dalam pengembangan kemampuan pemasaran bagi UMKM binaan. Melihat dalam Permen BUMN bahwa tak hanya modal yang diberikan, pembinaan maupun pelatihan serta pemasaran harusnya dilakukan dan sudah ada ketentuan yang dianggarkan dengan beban dana pembinaan. Metode yang digunakan adalah menggunakan pendekatan kualitatif yaitu dengan wawancara mendalam pada UMKM binaan PT KAI. Dari hasil analisis data menggunakan content analysis, disimpulkan bahwa Program kemitraan PT KAI belum efektif dalam pengembangan kemampuan pemasaran UMKM binaan. Oleh karena itu, penulis mengajukan beberapa saran untuk memaksimalkan pelaksanaan program kemitraan diantaranya adalah pembentukan tim untuk pembinaan dan pengawasan kegiatan usaha UMKM binaan dan pelatihan mengenai pemasaran dengan terfokus pada pemasaran elektronik dan branding. Kata Kunci: Program Kemitraan, UMKM, Kemampuan Pemasaran.
Deskripsi Alternatif :PT. Kereta Api Indonesia (Persero) is one of the State Owned Enterprises (SOEs) which is required to implement Corporate Social Responsibility (CSR) program. One of the programs is Partnership Program which provides loan funds to Small and Medium Enterprises (SMEs) in accordance with the Regulation of the Minister of BUMN PER-03 / MBU / 12/2016. This program is in the development of SMEs and can improve the performance of SMEs become tough and independent. The problems that exist in this research is not maximal CSR Partnership Program PT KAI, especially in Daop 2 Bandung in developing marketing skill for UMKM built. Seeing in the Regulation of Minister BUMN not only provided capital, coaching and training and marketing should be done and there is a provision that is budgeted with coaching funds. The method used is by using qualitative approach that is with in-depth interview on UMKM built by PT KAI. From the results of data analysis using content analysis, it is concluded that partnership program of PT KAI has not been effective in developing UMKM marketing skill. Therefore, the authors propose some suggestions to maximize the implementation of the partnership program is the formation of teams for guidance and supervision of UMKM business activities built and training on marketing with a focus on electronic marketing and branding. Keywords: Partnership Program, SMEs, Marketing Skill.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Drs. Dedy Saefulloh, MBA., Ph.D., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 145231040.pdf
(994518 bytes)
File : BAB 1 - 145231040.pdf
(330102 bytes)
File : BAB 2 - 145231040.pdf
(262012 bytes)
File : BAB 5 - 145231040.pdf
(186249 bytes)