Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Sipil > Program Studi Teknik Konstruksi Gedung > 2019

Evaluasi Pengaruh Penambahan Beban Mesin Chiller Terhadap Struktur Beton Pelat Lantai Pada Proyek Pembangunan Gedung No.3 PT Bio Farma Bandung

Evaluation Of The Addition Loading Machine Chiller Load To The Slab Concrete Structure In Project Building No.3 PT Bio Farma Bandung

Tugas Akhir, 004 / 2019 / KGE
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2020-04-15 20:57:04
Oleh : David Christian - 161111006 & Gerdi Hikmawan Saputra - 161111012 (david13011998@gmail.com; gerdihikmawans@yahoo.com)
Dibuat : 2020-04-15, dengan 4 file

Keyword : Chiller, Kapasitas Geser, SRPMK
Subjek : Chiller, Shear Capacity, SPRMK

Evaluasi pengaruh penambahan beban mesin chiller pada struktur pelat lantai gedung PT. Biofarma No.3 ini dimaksudkan untuk mengetahui kapasitas geser dan lentur pelat lantai terhadap beban mesin chiller yang bekerja di atasnya. Balok yang menumpu pelat lantai juga ditinjau kapasitas dan kekuatannya agar dipastikan mampu menahan beban pelat sesuai ketentuan Sistem Rangka Pemikul Momen berdasarkan pada SNI 2847:2013 tentang beton bertulang. Gedung berlokasi di kota Bandung ini berdasarkan SNI 1726:2012 memiliki nilai percepatan gempa yang cukup tinggi. Dalam penentuan percepatan gempa dilakukan menggunakan bantuan Software Spectra Indo dengan input data dan koordinat gedung. Perhitungan beban gempa yang digunakan pada gedung ini adalah perhitungan gempa dinamik karena gedung tidak memenuhi persyaratan statik ekivalen. Tebal pelat lantai = 150 mm dengan mutu beton karakteristik 𝑓 𝑐′= 30 MPa mampu menahan geser dengan beban mesin chiller 32.950 N sehingga tidak dilakukan penebalan pelat. Balok dengan dimensi 600x900 mm dengan baja tulangan D22 ini mampu menahan beban pelat lantai yang dibebani mesin chiller sesuai dengan syarat berdasarkan SNI 2847:2013. Sistem penahan gaya gempa yang digunakan pada gedung ini adalah sistem ganda dengan rangka momen khusus (SRPMK) yang mampu menahan paling sedikit 25% gaya gempa yang ditetapkan karena terdapat 2 dinding geser beton bertulang biasa. Perancangan detailing komponen struktur terhadap lentur memenuhi persyaratan dan ketentuan-kententuan untuk SRPMK berdasarkan SNI 2847:2013. Kata kunci: Chiller, Kapasitas Geser, SRPMK.

Deskripsi Alternatif :

Evaluation of the effect of adding engine chiller load on the floor plate structure of PT. Biofarma No.3 is intended to determine the sliding capacity and bending of the floor plate to the load of the chiller machine that works on it. The beam that rests on the floor plate is also reviewed its capacity and strength so that it is certain to be able to withstand the plate load according to the provisions of the Moment Resisting Frame System based on SNI 2847:2013 concerning reinforced concrete. The building located in the city of Bandung based on SNI 1726:2012 has a fairly high earthquake acceleration value. In determining the acceleration of the earthquake carried out using the help of Spectra Indo Software with input data and building coordinates. The earthquake load calculation used in this building is a dynamic earthquake calculation because the building does not meet the equivalent static requirements. Floor plate thickness = 150 mm with characteristic concrete quality fc '= 30 MPa able to withstand shear with 32.950 N engine chiller load so that plate thickening is not carried out. The beam with dimensions of 600x900 mm with D22 reinforcing steel is able to withstand the weight of the slab loaded with a chiller machine in accordance with the requirements based on SNI 2847:2013. The earthquake force retaining system used in this building is a special moment frame (SRPMK) system that is able to withstand at least 25% of the earthquake force is determined because there are 2 ordinary reinforced concrete shear walls. Detailed design of structural components against bending meets the requirements and conditions for SRPMK based on SNI 2847:2013. Keywords: Chiller, Shear Capacity, SPRMK.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Ir. Susilahadi, M.T.

    Pembimbing 2: Muchtar, S.ST., M.T., Editor: Erlin Arvelina

Download...