Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Komputer dan Informatika > Program Studi Teknik Informatika > REGULER > 2012

PENGEMBANGAN APLIKASI AMD-LSA MENGGUNAKAN BEBERAPA PENDEKATAN SISTEM TERDISTRIBUSI

DEVELOPMENT OF APPLICATION AMD-LSA USING DISTRIBUTED SYSTEM APPROACH

Tugas Akhir, 018 / 2012 / JTK
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-03-01 14:15:40
Oleh : Fajar Pradhana - 091511045 & Septian Muhamdani - 091511064
Dibuat : 2013-10-09, dengan 3 file

Keyword : terdistribusi, pencarian, tf-idf, lsa, similaritas
Subjek : distributed, searching, tf-idf, lsa, similarity

Dewasa ini teknologi berkembang dengan pesat memberikan begitu banyak kemudahan, salah satunya adalah kemudahan mendapatkan informasi termasuk yang berbentuk dokumen. Untuk mendapatkan kemudahan pencarian informasi, perlu dibuat sebuah mekanisme yang dapat menyimpan, mencari maupun mengelola dokumen-dokumen elektronik dengan cepat dan mudah. Selain kemampuan tersebut tentunya dibutuhkan sebuah sistem yang mampu menyimpan dan mencari sebuah dokumen yang dapat digunakan secara bersamaan. Aplikasi AMD-LSA adalah sebuah aplikasi yang dapat melakukan pengambilan (akuisisi) dokumen-dokumen elektronik, penyimpanan dokumen-dokumen elektronik, dan temu kembali dokumen elektronik tersebut di JTK POLBAN. Pada akuisisi aplikasi ini melakukan pembacaan dokumen elektronik untuk mendapatkan isi dokumen berupa term. Setelah itu dihitung bobot term menggunakan metode TF-IDF (Term Frequency – Inverse Document Frequency) dan dihitung tingkat kemiripan (similaritas) menggunakan metode LSA (Latent Semantic Analysis). Aplikasi AMD-LSA ini bekerja di komputer tunggal (stand alone). Tugas akhir ini adalah pengembangan aplikasi AMD-LSA tersebut menjadi aplikasi yang mampu bekerja pada beberapa server sekaligus dengan menggunakan metode sistem terdistribusi. Pengembangan aplikasi AMD-LSA mencakup identifikasi proses yang berpotensi dikembangkan menggunakan teori sistem terdistribusi. Implementasi sistem terdistribusi menggunakan teknologi Internet Communication Engine (ICE). Kata Kunci: terdistribusi, pencarian, tf-idf, lsa, similaritas.

Deskripsi Alternatif :

Nowadays technology is growing rapidly which offered so much easiness, one of them is the easiest of getting information include in documents form. In order to get the easy way of searching information, a mechanism that can store, find and manage electronic documents as quickly and easily as possible needs to be created. Besides these capabilities, a system which is capable of storing and searching a document that can be used simultaneously is needed. AMD-LSA application is an application that capable of acquisitioning of electronic documents, storing electronic of documents, and retrieving electronic document back on JTK POLBAN. This acquisition application will execute the electronic documents to get the contents of the document in the form of term. After that, the process of calculating of the terms will use TF-IDF (Term Frequency – Inverse Document Frequency) method and calculate the similarities using LSA (Latent Semantic Analysis) method is needed. This AMD-LSA application works on a stand alone computer. This final project is a about development of AMD-LSA application into an application which is capable to work on some server at once using distributed system method. The development of AMD-LSA application includes the identifying process that potentially to be developed using the distributed system theory. The implementation of the distributed system is using the Internet Communication Engine ( ICE ) technology. Keywords: distributed, searching, tf-idf, lsa, similarity.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Urip Teguh Setijohatmo, BSCS., M.Kom.


    Pembimbing 2: Tati Susilawati, Dra., MT. , Editor: Erlin Arvelina

Download...