Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Komputer dan Informatika > Program Studi Teknik Informatika > REGULER > 2012

PENILAIAN OTOMATIS UNTUK MENILAI SOURCE CODE BAHASA PEMROGRAMAN JAVA STUDI KASUS TUGAS MATA KULIAH DASAR-DASAR PEMROGRAMAN DI JTK POLBAN

AUTOMATIC GRADING FOR ASSESSMENT OF JAVA PROGRAMMING LANGUAGE SOURCE CODE CASE STUDY PROGRAMMING BASICS COURSE TASK IN JTK POLBAN

Tugas Akhir, 011 / 2012 / JTK
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-03-01 14:15:40
Oleh : Fery Ferdiansyah - 091511047, Handal Abdillah - 091511050, & Supri Santoso - 091511065
Dibuat : 2013-10-09, dengan 3 file

Keyword : automatic grading, source code, bobot penilaian, unpan balik penilaian, kriteria penilaian
Subjek : automatic grading, source code, assessment weight factor, assessment feedback, assessment criterion

Automatic grading system adalah sistem penilaian yang dilakukan dengan menggunakan bantuan alat. Automatic grading system dapat digunakan untuk menilai source code. Ada beberapa tools yang dapat melakukan penilaian otomatis diantaranya adalah CodingBat, betterprogrammer, Practice-It, Web-CAT dan Marmoset. Salah satu keuntungan menggunakan tools-tools tersebut adalah hasil penilaian dari source code yang telah diajukan oleh pelajar dapat secara langsung disajikan kepada pelajar. Setelah membandingkan beberapa tools yaitu WEB-CAT, CodingBat dan Marmoset didapat bahwa Marmoset yang akan menjadi tool yang dikembangkan karena merupakan tool yang paling mendukung sebagai alat penilai manual. Namun dalam hal penilaian ada yang tidak dapat dilakukan marmoset yaitu tidak dapat memberikan bobot penilaian secara fleksibel. Dengan ditambahkannya bobot penilaian pada kriteria penilaian marmoset, dosen dapat menggunakan pembobotan yang berbeda untuk setiap soal. Tujuan dari adanya automatic grading system adalah untuk membantu dosen mempercepat waktu proses penilaian dan menentukan bobot penilaian pada setiap kriteria penilaian. Pembobotan diimplementasikan pada kriteria penilaian yang ada pada Marmoset yaitu kebenaran program, kesalahan sintak dan code coverage. Aplikasi ini dikembangkan untuk dapat menilai sesuai kiteria kebenaran program, kesalahan sintak dan code coverage namun pembobotan kriteria yang diberikan belum sempurna sesuai kebutuhan yang diharapkan. Kata kunci: automatic grading, source code, bobot penilaian, unpan balik penilaian, kriteria penilaian

Deskripsi Alternatif :

Automatic grading system is an assessment system using statistical tools. Automatic grading system can be used to assess the source code. There are several tools that can automatically assess source code they are CodingBat, betterprogrammer, Practice-It, Web-CAT and Marmoset. One advantage of using tools is that feedback on the assessment of the source code can directly be produced to student.

After comparing some of the tools that are WEB-CAT, CodingBat and Marmoset, it was obtained that Marmoset would be the tools to be developed because it was the most supportive tools for manual assessment. On the other hand, marmoset cannot assess feedback on the assessment of the source code based on certain weight factor flexibly. By applying weight factor, instructor can assess source code differently.

The purpose of the automatic grading system is to help teachers to accelerate assessment process and assessment criteria on each source code. Assessment criteria include correctness of the code, syntax errors and code coverage. These assessment criteria are used in Marmoset.

The application was developed so that it compliance to program correctness, syntax errors and code coverage, but the weighting of criteria has not perfectly works as expected.

Keywords: automatic grading, source code, assessment weight factor, assessment feedback, assessment criterion

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Santi Sundari, S.Si., MT.

    Pembimbing 2: Joe Lian Min, M.Eng. , Editor: Erlin Arvelina

Download...