Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Mesin > Program Studi Teknik Mesin > 2017
Pembuatan Badan Penahan Tap Ulir Tangan Dengan Metode Lost Foam Casting Menggunakan Aluminium Paduan
Manufacturing Hand Tap Wrench Holder Body by Lost Foam Casting Method Using Aluminium Alloy
Tugas Akhir, 039 / 2017 / TMEUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-01-12 10:34:07
Oleh : Fikran Ekobudi Junistianto - 141211044 (fikran.ekobudi.tme14@polban.ac.id)
Dibuat : 2018-01-12, dengan 4 file
Keyword : lost foam casting, expanded polystyrene, pasir cetak, hand tap wrench holder body
Subjek : lost foam casting, expanded polystyrene, sand molding, hand tap wrench holder body
Sambungan ulir merupakan jenis sambungan yang paling sering digunakan di berbagai jenis sambungan. Proses pembuatan ulir dapat dibuat menggunakan alat bantu tangan atau operasi mesin. Secara manual, proses pembuatan ulir dalam digunakan alat yang disebut hand tap wrench holder yang berfungsi untuk mencekam tap ulir. Bagian body pada hand tap wrench holder merupakan bagian yang penting karena berguna untuk menghubungkan serta menyangga rahang dan gagang untuk mencekam tap ulir. Hand tap wrench holder body yang sudah ada dipasaran dibuat dengan proses pengecoran maupun machining dan salah satu alternatifnya yaitu dengan metode lost foam casting. Lost foam casting merupakan salah satu alternatif manufaktur pengecoran yang menggunakan expanded polystyrene atau EPS sebagai bahan pola cetakan. Pola EPS yang sudah dibentuk menggunakan alat hot wire cutter akan ditanam didalam pasir cetak dan selanjutnya akan mencair dan menguap sehingga rongga cetakan itu akan diisi oleh cairan logam. Pengecoran dengan metode ini digunakan karena lebih menguntungkan. Pengecoran metode ini juga merupakan salah satu proses rapid prototyping yang sangat berguna dalam perkembangan industri masa kini, khususnya dalam metode pengembangan produk. Kualitas dari hasil pengecoran dengan metode lost foam ini dipengaruhi dari beberapa parameter. Parameter yang dapat mempengaruhi diantaranya temperatur tuang cairan logam serta kecepatan dalam proses penuangan, pasir cetak yang digunakan, bentuk pola, sistem saluran masuk, dan ukuran pasir. Kata kunci: lost foam casting, expanded polystyrene, pasir cetak, hand tap wrench holder body.
Deskripsi Alternatif :Threaded joint is commonly used in various kind of joints. Threaded can be manufactured by hand tools or using machine operation. Manually, production process of internal threads used hand tap wrench holder in order to to grip tap wrench. Body parts of hand tap wrech holder is necessary to connect and support the jaw also handles to grip tap wrench. Existing hand tap wrench holder bodies in market are made by casting process or machining, one of the alternatives process is by lost foam casting method. Lost foam casting is one of the foundry manufacturing alternatives that using expanded polystyrene as material for mold pattern. EPS patterns that have been formed using hot wire cutter tools then will be planted in the molding sand and later will melt and evaporate so the mold will be filled by metal fluids. Casting by this method is used because it is more profitable. This casting method is also one of the rapid prototyping processes which are very helpful in current development of industry, especially in product development methods. The quality of casting products using this method is affected by several parameters such as pouring temperature, velocity of the molten metal in pouring process, the quality of molding sand used, the shape of the pattern, gating system, and the size of the sand. Keywords: lost foam casting, expanded polystyrene, sand molding, hand tap wrench holder body.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Waluyo Musiono Bintoro, S.ST., M.Eng.
Pembimbing 2: Dr. Ir. Rachmad Imbang Tritjahjono, M.T., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 141211044.pdf
(747524 bytes)
File : BAB 1 - 141211044.pdf
(136259 bytes)
File : BAB 2 - 141211044.pdf
(552470 bytes)
File : BAB 5 - 141211044.pdf
(86089 bytes)