Path: Top > Laporan Penelitian > JURUSAN AKUNTANSI

Studi Literatur Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Aspek Ekonomi Dan Pendidikan Di Indonesia

Literature Study On The Impact Of The Covid-19 Pandemic On National Resilience In Economic And Educational Aspects In Indonesia

Research Report from JBPTPPOLBAN / 2021-08-02 14:50:07
Oleh : Fiorida Mathilda, MH. - 196007131989032001 (fiorida.mathilda@polban.ac.id)
Dibuat : 2021-08-02, dengan 1 file

Keyword : COVID-19, ketahanan nasional, ekonomi, pendidikan

Ketahanan nasional adalah suatu kondisi dimana suatu bangsa dapat bertahan dalam segala kondisi dan mampu menghadapi segala ancaman, tantangan, hambatan, maupun gangguan dalam segala bidang kehidupan. Ada delapan elemen yang mendukung tercapainya ketahanan nasional Indonesia yaitu aspek geografis, kekayaan alam, demografis, ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya serta pertahanan keamanan. Tantangan yang sekarang ini sedang dihadapi Indonesia dan dapat mengancam elemen pendukung ketahanan nasional adalah pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak yang ditimbulkan oleh pandemi COVID-19 terhadap ketahanan nasional baik pada aspek ekonomi maupun pendidikan di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah systematic literature review. Strategi pencarian literatur didasarkan pada analisis masalah terhadap Population, Intervention, Comparation, Output, Study, Time (PICOST). Setelah dilakukan pencarian literatur didapatkan 4 jurnal nasional yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pandemi COVID-19 menyebabkan penurunan kegiatan ekspor impor, investor, pendapatan pajak, jumlah wisatawan dan pendapatan serta daya beli dari seluruh jenis pekerjaan di berbagai sektor. Hal tersebut jelas berdampak negatif bagi pertumbuhan perekonomian Indonesia. Selain itu, pandemi COVID-19 juga menyebabkan perubahan sistem pembelajaran menjadi daring. Di satu sisi sistem tersebut dapat meningkatkan kreativitas dan kemampuan pengajar serta siswa untuk menggunakan teknologi, namun di sisi lain sistem tersebut membuat siswa menjadi stres akibat banyaknya tugas, kurang fokus dan menimbulkan masalah lain seperti akses internet, sarana dan prasarana yang kurang memadai, serta anggaran yang terbatas. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa pandemi COVID-19 memberikan dampak negatif terhadap ketahanan nasional Indonesia baik pada aspek ekonomi maupun pendidikan.

Deskripsi Alternatif :

National resilience is a condition in which a nation can survive in all conditions and be able to face all threats, challenges, obstacles, and disturbances in all areas of life. There are eight elements that support the achievement of Indonesia's national security, namely geographical, natural wealth, demographic, ideological, political, economic, socio-cultural aspects and defense and security. The challenge that is currently being faced by Indonesia and can threaten the supporting elements of national resilience is the Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) pandemic. This study aims to determine the impact of the COVID-19 pandemic on national resilience, both in terms of economy and education in Indonesia. The research method used is a systematic literature review. The literature search strategy is based on a problem analysis of Population, Intervention, Comparison, Output, Study, Time (PICOST). After doing a literature search, 4 national journals were found that met the inclusion criteria. The results showed that the COVID-19 pandemic caused a decrease in export-import activities, investors, tax revenues, the number of tourists and the income and purchasing power of all types of work in various sectors. This clearly has a negative impact on Indonesia's economic growth. In addition, the COVID-19 pandemic has also caused changes in the learning system to online. On the one hand the system can increase the creativity and ability of teachers and students to use technology, but on the other hand the system makes students stressed due to many tasks, lack of focus and causes other problems such as internet access, inadequate facilities and infrastructure, and budget. limited. Based on the results of this study, it can be concluded that the COVID-19 pandemic has had a negative impact on Indonesia's national resilience, both in terms of economy and education.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id