Path: Top > Skripsi - D4 > Jurusan Teknik Kimia > Prodi T. Kimia Produksi Bersih > 2014

Pra-rancangan Pabrik Metanol dari Gas Sintesis Dengan Proses Tekanan Rendah Kapasitas Produksi 150.000 Ton/tahun

Preliminary Design of Methanol Plant from Systesis Gas using Low Pressure Process with Capacity of 150.000 Tonnes/Year

Tugas Akhir, 001 / 2014 / KPB
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-09-03 15:06:04
Oleh : Hikmah Farida Nurfajarini - 101424014 & Miman Munandar - 101424022 (mimanme@yahoo.com; mimanme@yahoo.com)
Dibuat : 2017-07-21, dengan 1 file

Keyword : karbon dioksida, hidrogen, metanol, sintesis metanol, gas sintesis
Subjek : Carbon dioxide, hydrogen, methanol, methanol synthesis, synthesis gas

Metanol (CH3OH) merupakan produk dari reaksi gas sintesis pada tekanan rendah dengan bantuan katalis. Pabrik Metanol direncanakan akan berdiri pada tahun 2017 di Kawasan Industri Pupuk Kujang, Cikampek, Jawa Barat dengan kapasitas produksi 150.000 ton/tahun. Tahapan proses yang terjadi adalah pencampuran gas sintesis di dalam interchanger, reaksi sintesis metanol di dalam reaktor, pemisahan di dalam separator, dan pemurnian di dalam kolom distilasi. Gas sintesis yang digunakan dalam proses ini terdiri dari CO2 dan H2 yang dipasok oleh dua pabrik terpisah. Karbon dioksida diproduksi dari pengolahan minyak PT Pertamina Balongan dan hidrogen diproduksi dari PT Pupuk Kujang. Bahan baku CO2 sebanyak 255.162,8 ton/tahun dan H2 sebanyak 34.654,91 ton/tahun. CO2 direaksikan dengan H2 di dalam reaktor katalitik fixed bed dalam kondisi isotermal. Konversi CO2 di dalam reaktor adalah sebesar 50 %. Biaya investasi yang dibutuhkan untuk pembangunan pabrik adalah sebesar Rp. 842 milyar. Hasil analisis kelayakan ekonomi menunjukkan bahwa modal yang diinvestasikan di pabrik ini dinyatakan layak. Internal Rate of Return (IRR) sebesar 19,02% dan Return on Investment (ROI) sebesar 20,62%, Pay Back Period (PBP) adalah 6,6 tahun, dan Break Even Point (BEP) sebesar 50%. Kata kunci: karbon dioksida, hidrogen, metanol, sintesis metanol, gas sintesis.

Deskripsi Alternatif :

Methanol (CH3OH) is a product of low pressure catalytic reaction of synthesis gas. Preliminary design of the methanol plant in this report is projected to be built in Pupuk Kujang Cikampek Industrial Estate in 2017. Capacity of the plant was planned 150.000 ton/year. The process consists of reaction of syngas in the reactor, separation of raw methanol and gas in the separator, and purification of methanol in the distillation column. Synthesis gas used in this process consist of carbon dioxide and hydrogen which was prepared by two separate plant. Carbon dioxide is produced from the Oil Refinery of PT Pertamina Balongan and hydrogen gas is produced from PT Pupuk Kujang. Carbon dioxide react with hydrogen in the catalytic fixed bed reactor under isothermal condition. Conversion of carbon dioxide in the reactor is estimated to 50%.. Total capital investment needed to built the plant is estimated Rp. 842 billion. Based on the profitability analysis, the capital to be invested in this pant is considered feasible. The Internal Rate of Return (IRR) of the investment is approximate 19,02% and the Return on Investment (ROI) is 20,62%. Pay Back Period (PBP) of this investment is estimated 6,6 year, and Break Event Point (BEP) is 50%.. Keywords: Carbon dioxide, hydrogen, methanol, methanol synthesis, synthesis gas.

Beri Komentar ?#(6) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Dr. Ir. Ahmad Rifandi, M.Sc.


    Pembimbing 2: Ir. Nurcahyo, M.T. , Editor: Erlin Arvelina

Download...