Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Elektro > Program Studi Teknik Telekomunikasi > 2018
Realisasi Prototipe Sistem Parkir Elektronik Dengan Pemetaan Lokasi Parkir Untuk Miniatur Mobil Menggunakan Photodioda Ditampilkan Pada Smartphone Android
Realization Of Prototype Of Electronic Parking System With Parking Location Mapping For Car Miniature Using Photodioda Shown On Android Smartphone
Tugas Akhir, 009 / 2018 / TTEUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2019-05-06 11:48:50
Oleh : Indra Kusuma Pradana - 151331008 (indra.kusumapradana@gmail.com)
Dibuat : 2019-05-06, dengan 4 file
Keyword : Arduino, Bluetooth, Smartphone Android, Sistem Parkir, Tempat Parkir
Subjek : Android, Arduino, Bluetooth, Parking Lots, Parking System, Smartphone Android
Pertumbuhan jumlah kendaraan bermotor khususnya mobil dari waktu ke waktu semakin meningkat sehingga terjadi karena keberadaan mobil memenuhi area tempat parkir akibat tidak adanya informasi yang jelas mengenai ketersediaan lokasi parkir mobil dari penggunaan sistem parkir manual. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dibuat sistem parkir elektronik sebagai solusi untuk mengurangi jumlah keberadaan mobil di area tempat parkir. Beberapa sistem parkir elektronik telah dibuat dengan masing-masing kelebihannya yaitu sistem pendeteksi ketersediaan lahan parkir mobil, menampilkan ketersediaan lokasi lahan parkir mobil dan menampilkan jumlah ketersediaan lahan parkir mobil, metoda ini memiliki beberapa kelemahan yaitu masih menggunakan komputer untuk menampilkan ketersediaan lokasi lahan parkir mobil dengan jaringan internet, apabila koneksi internet tidak stabil atau kuota internet habis maka tidak dapat menampilkan lokasi ketersediaan lahan parkir mobil. Selain itu untuk menampilkan jumlah ketersediaan lahan parkir mobil hanya berupa bilangan angka pada seven segment. Maka dari itu pada sistem yang dibuat dapat menampilkan ketersediaan lokasi lahan parkir mobil secara mobile menggunakan smartphone android dengan konektivitas bluetooth dan menampilkan jumlah ketersediaan lahan parkir mobil menggunakan layar LCD. Sensor yang digunakan untuk mendeteksi mobil pada lahan parkir adalah sensor modul obstacle. Arduino akan mengolah data dari sensor modul obstacle yang kemudian nilai sensor dikirimkan melalui konektivitas bluetooth ke smartphone android untuk dapat menampilkan ketersediaan lokasi lahan parkir mobil secara visual pada smartphone android, meghitung jumlah ketersediaan lahan parkir ditampilkan pada layar LCD dan indikator LED menyala atau padam pada setiap lahan parkir prototipe yang dibuat dalam tugas akhir ini adalah miniatur mobil dengan sistem perpakiran elektronik dengan pemetaan lokasi lahan parkir menggunakan photodioda dan sebagai representasi dari sistem perparkiran mobil yang sebenarnya. Kata Kunci: Arduino, Bluetooth, Smartphone Android, Sistem Parkir, Tempat Parkir.
Deskripsi Alternatif :The growth of the number of motorized vehicles, especially cars from time to time, has increased so that it occurs because of the presence of cars that fill the parking area due to the lack of clear information regarding the availability of car parking locations from the use of manual parking systems. To overcome these problems, an electronic parking system was created as a solution to reduce the number of cars in the parking area. Several electronic parking systems have been created with each of its advantages, namely the system of detecting the availability of car parking lots, displaying the availability of the location of car parking lots and displaying the availability of car parking lots, this method has several disadvantages, namely still using a computer to display the availability of car parking lots with internet network, if the internet connection is unstable or internet quota runs out, it cannot display the location of the availability of car parking. In addition to displaying the amount of availability of car parking lots only in the form of numbers on the seven segment. Therefore, the system created can display the availability of the location of the car park land on a mobile basis using an Android smartphone with bluetooth connectivity and displaying the amount of car parking available using an LCD screen. The sensor used to detect the car in the parking lot is the obstacle module sensor. Arduino will process the data from the obstacle module sensor which then the sensor value is sent via Bluetooth connectivity to the Android smartphone to be able to visually display the location of the car park land on the Android smartphone, calculate the amount of parking available on the LCD screen and the LED indicator lights on or off on each The prototype parking lot made in this final project is a miniature car with an electronic parking system by mapping the location of parking lots using photodiodes and as a representation of the actual car parking system. Keywords: Android, Arduino, Bluetooth, Parking Lots, Parking System, Smartphone Android.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Ridwan Solihin, DUT., S.T., M.T., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 151331008.pdf
(805762 bytes)
File : BAB 1 - 151331008.pdf
(234190 bytes)
File : BAB 2 - 151331008.pdf
(357784 bytes)
File : BAB 5 - 151331008.pdf
(88369 bytes)