Path: Top > Laporan Penelitian > JURUSAN AKUNTANSI

Model Penyusunan Analisis Standar Belanja (ASB) dalam Menunjang Proses Perencanaan, Penganggaran dan Pengawasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Provinsi Jawa Barat

Research Report from JBPTPPOLBAN / 2015-04-02 15:54:47
Oleh : Ira Novianty (ira.novianty@polban.ac.id)
Dibuat : 2015-04-02, dengan 1 file

Keyword : Analisis Standar Belanja (ASB) , Activity Based Costing, Biaya Variabel, Biaya Tetap

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan model prediksi Analisis Standar Belanja (ASB) yang dapat digunakan untuk menilai kewajaran anggaran belanja pada kegiatan bimbingan teknis/pelatihan dan kegiatan sosialisasi/penyuluhan di lingkungan SatuanKerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam membuat model Analisis Standar Belanja (ASB) ini adalah metode kuadrat terkecil (Least Square) dengan pendekatan Activity Based Costing(ABC). Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA-SKPD) dari 34 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2013. Model Analisis Standar Belanja (ASB) untuk kegiatan bimbingan teknis/pelatihan adalah Y = 119.140.240,75 + 394.560,40 X dan model Analisis Standar Belanja (ASB)untuk kegiatan sosialisasi/penyuluhan adalah Y = 32.488.048,32 + 686.257,47 X , dimana Y adalah Total Anggaran Belanja dan X adalah cost drivernya. Kedua model ini dapat digunakan untuk menilai kewajaran program atau kegiatan yang akan dilaksanakan pada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Deskripsi Alternatif :

.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id