Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Elektro > Program Studi Teknik Elektronika > 2019
Sistem SCADA Untuk Pemantauan Kebocoran Pipa Menggunakan Mekanisme Dual Flow Sensor
Dual Flow Sensor Application For Leakage Monitoring Using Scada System
Tugas Akhir, 046 / 2019 / TELUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2020-03-13 09:02:20
Oleh : Muhammad Khafidhul Ilmi - 161311051 (hafidmuhi@gmail.com)
Dibuat : 2020-03-13, dengan 4 file
Keyword : SCADA, HMI, Flowmeter, Pemantauan, Pompa, Valve
Subjek : SCADA, HMI, Flowmeter, Open Loop, monitoring, On-off
Proses produksi minyak dituntut memiliki keakuratan yang tinggi. Banyak perusahaan yang masih menggunakan cara manual dalam pemantauan dan pengamatan proses produksi dari sumur minyak hingga menuju tanki penampungan. Operator atau teknisi harus melakukan pengontrolan secara manual baik untuk membuka dan menutup valve. Selain tidak praktis dan efektif operator akan disulitkan manakala dibutuhkan aksi atau respon yang cepat apabila terjadi kondisi yang tidak normal di lapangan seperti terjadinya kebocoran pada pipa produksi. Tujuan proyek akhir ini adalah membuat alat yang dapat memantau debit zat cair hingga tanki penampungan di menggunakan sistem SCADA melalui HMI sebagai interface. Metode yang digunakan dalam pembuatan proyek akhir ini adalah metode komparator on-off dimana sistem akan dinonaktifkan pada saat terjadi kebocoran pada saluran pipa. Hasil uji alat ini menunjukkan uji elektronik dapat memberikan informasi berupa indikator sinyal LED pada HMI sebagai mekanisme sinyal pantul dengan indikator berwarna merah pada saat pompa dan solenoid valve dalam kondisi mati dan berwarna hijau pada saat pompa dan solenoid valve dalam kondisi aktif. Hasil uji kendali menunjukkan bahwa aktuator berupa pompa dan solenoid valve dapat dikontrol dan dikendalikan melalui HMI. Hasil Uji pembacaan debit air melalui flowmeter menunjukkan nilai debit yang terbaca pada HMI dengan rentang pembacaan 0 L/h-3 L/h. Kata Kunci: SCADA, HMI, Flowmeter, Pemantauan, Pompa, Valve.
Deskripsi Alternatif :The oil production process requires a high level of accuracy. Many companies still use manual method to monitors and observes production process starting from the oil source until the storage tanks. Operator or technician has to open and close the valve manually. This method is impractical and ineffective. Operators or technician may encounter difficulties when there is an emergency such as a leak in the production pipeline. The purpose of this final project is to make a system that can monitor the flow of oil in the reservoir tank in the production field using a SCADA system with HMI as the interface. The method that is being used for this final project is the comparator on-off method where, if the system detected leakage on the pipeline, so the system will be switch off. The results of this project shows that the electronic test can provide information with LED as a feedback signal indicator on HMI, the red colour HMI indicate the pump and solenoid valve are turned off, the green colour indicate the pump and solenoid valve are active. The control test results shows that the actuator, pump and solenoid valve can be controlled by HMI. The results of flowmeter shows value of liquid measurement on the HMI with a range value of the system 0 L / h-3 L / h can be realized Keywords: SCADA, HMI, Flowmeter, Open Loop, monitoring, On-off.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Dr. Dra. Peni Handayani, S.T., M.T.
Pembimbing 2: Robinsar Parlindungan, S.Si., M.T., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 161311051.pdf
(654793 bytes)
File : BAB 1 - 161311051.pdf
(183661 bytes)
File : BAB 2 - 161311051.pdf
(405170 bytes)
File : BAB 5 - 161311051.pdf
(171129 bytes)