Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2020

Analisis Keputusan Pembelian Jasa Pengiriman Barang PT Pos Indonesia (Persero) (Studi Pada Konsumen di Wilayah Bandung Raya)

Purchase Decision Analysis of PT Pos Indonesia (Persero) Freight Forwarding Service (Studies on Consumers in The Bandung Raya Area)

Tugas Akhir, 013 / 2020 / ABS
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2022-03-28 11:00:05
Oleh : Nanang Solehudin - 175211016 (nanang.solehudin.abs17@polban.ac.id)
Dibuat : 2022-03-28, dengan 4 file

Keyword : Purchase Decision Analysis, PT Pos Indonesia (Persero), Freight Forwarding Service, Consumers, Bandung Raya Area)
Subjek : Analisis, Keputusan, Pembelian Jasa, Pengiriman Barang, PT Pos Indonesia (Persero), Konsumen, Bandung Raya)

PT Pos Indonesia (Persero) merupakan BUMN yang bergerak di bidang jasa pengiriman barang yang memiliki pengalaman dan jaringan yang luas di Indonesia. Pengalaman dan jaringan luas yang dimiliki PT Pos Indonesia (Persero) tidak menjadikannya penguasa dalam hal pemenuhan kebutuhan pengiriman barang. Berdasarkan Top Brand Award Tahun 2018-2019, jasa pengiriman barang dari PT Pos Indonesia (Persero) berada di urutan keempat dibawah JNE, J&T, dan Tiki yang pengalaman dan jaringannya jauh dari PT Pos Indonesia (Persero). Setiap konsumen tentu memiliki alasan tersendiri dalam memilih perusahaan jasa pengiriman barang, baik itu menggunakan jasa pengiriman barang dari PT Pos Indonesia (Persero) ataupun dari perusahaan lain. Faktor yang menjadikan tetap dipilihnya PT Pos Indonesia (Persero) dalam pemenuhan kebutuhan pengiriman barang harus diketahui sebagai bahan perbaikan bagi perusahaan. Teori yang menjadi dasar penelitian ini berasal dari Teori Kotler dan Keller yang membagi indikator keputusan pembelian menjadi pemilihan produk, pemilihan merek, pemilihan saluran pembelian, penentuan jumlah pembelian, penentuan waktu pembelian, dan pemilihan metode pembayaran. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan berasal dari konsumen jasa pengiriman barang dari PT Pos Indonesia (Persero) yang tinggal di Wilayah Bandung Raya yang didapatkan dengan cara mengirimkan kuesioner. Hasil penelitian menunjukan bahwa dimensi pemilihan produk, pemilihan merek, pemilihan saluran pembelian, dan pemilihan metode pembayaran menjadi faktor tertinggi dalam keputusan pembelian jasa pengiriman barang dari PT Pos Indonesia (Persero). Sementara dimensi penentuan jumlah pembelian dan penentuan waktu pembelian menjadi dimensi terendah dalam keputusan pembelian jasa pengiriman barang dari PT Pos Indonesia (Persero). Kata Kunci: BUMN, Jasa Pengiriman Barang, Keputusan Pembelian, PT Pos Indonesia (Persero).

Deskripsi Alternatif :

PT Pos Indonesia (Persero) is a state-owned company engaged in the delivery of goods that has extensive experience and networks in Indonesia. PT Pos Indonesia (Persero) 's experience and extensive network do not make it the ruler in fulfilling the needs of shipping goods. Based on the 2018-2019 Top Brand Award, goods delivery services from PT Pos Indonesia (Persero) are in fourth place under JNE, J&T, and Tiki whose experiences and networks are far from PT Pos Indonesia (Persero). Every consumer certainly has his own reasons for choosing a shipping service company, whether it's using a freight forwarder from PT Pos Indonesia (Persero) or from another company. The factors that keep PT Pos Indonesia (Persero) selected in meeting the needs for shipping goods must be known as materials for the company to improve. The theory on which this research is based comes from Kotler and Keller's theory which divides the indicators of purchasing decisions into product selection, brand selection, purchasing channel selection, purchasing quantity determination, purchasing time determination, and payment method selection. The research method used is descriptive quantitative. The data used comes from consumers of goods delivery services from PT Pos Indonesia (Persero) who live in the Greater Bandung area which is obtained by sending a questionnaire. The results showed that the dimensions of product selection, brand selection, purchase channel selection, and payment method selection were the highest factors in the decision to purchase goods delivery services from PT Pos Indonesia (Persero). Meanwhile, the dimensions of determining the amount of purchase and determining the time of purchase are the lowest dimensions in the decision to purchase goods delivery services from PT Pos Indonesia (Persero). Keywords: BUMN, Freight Forwarding, PT Pos Indonesia (Persero), Purchasing Decisions.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Dra. Tintin Suhaeni, S.Sos., M.Si., Editor: Muhammad Abdillah Islamy, S.Pd

Download...