Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Elektro > Program Studi Teknik Telekomunikasi > 2018

Realisasi Prototipe Sistem Kontrol Dan Monitoring Pada Peternakan Ayam Petelur Untuk Mempermudah Pengelolaan Dengan Berbasis Jaringan Lokal (Bagian: Desain Web Dan Sistem Monitoring)

Realization Of A Prototype Of The System Control And Monitoring At Breeding Laying Hens To Simplify Management With Network-Based Local (Section: Web Design And Monitoring System)

Tugas Akhir, 049 / 2018 / TTE
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2019-05-29 10:07:03
Oleh : Rahadian Maulidhani - 151331054 (akerahadian347@gmail.com)
Dibuat : 2019-05-29, dengan 4 file

Keyword : Ayam Petelur, ESP8266, IP Wireless Camera, Monitoring, Pendataan
Subjek : ESP8266, IP Wireless Camera, Laying hens, Logging, Monitoring, Prototype

Usaha peternakan ayam petelur konvensional berskala kecil dengan jumlah ayam antara 500 sampai 5000 ekor berpotensi ditemukannya berbagai kendala. Kendala kebutuhan tenaga manusia yang banyak berdampak pada seringnya interaksi antara manusia dan berpotensi terjadinya stress pada ayam. Hal tersebut berpengaruh terhadap pendataan jumlah produksi telur. Perlunya suatu sistem yang dapat mempermudah pendataan produksi telur, monitoring pakan, dan kontrol pemberian pakan yang dapat diakses secara jarak jauh agar mengurangi intensitas interaksi langsung. Pada tugas akhir ini dibuat prototipe sistem kontrol dan monitoring peternakan ayam petelur berbasis jaringan lokal. Sistem ini dapat melakukan kontrol dan monitoring secara jarak jauh pada website dengan modul ESP8266 sebagai media wifi pada lokal jaringan dengan jarak maksimal 40 meter guna mengurangi intensitas interaksi dengan ayam. Website yang dibuat memiliki beberapa fitur, pertama yaitu Monitoring menggunakan IP Wireless Camera secara real time dengan kualitas video 640x480 pixels guna melihat kondisi ketersediaan pakan dan kondisi ayam pada setiap kandang. Perpindahan posisi kamera menuju kandang yang ingin dilihat dapat dikontrol dari website dengan delay respon rata-rata 3 detik. Fitur kedua terdapat data-data user untuk keperluan login dengan hak akses sebagai admin atau guest. Fitur ketiga terdapat notifikasi ketersedian pakan pada botol penampung pakan dan tombol pemberian pakan dari penampung pakan yang memiliki rata-rata respon 3 detik. Fitur terakhir terdapat pendataan telur yang didapatkan dari sensor photodioda dan infrared serta pakan habis yang didapatkan pada saat setiap melakukan pemberian pakan. Data tersebut ditampilkan dalam bentuk tabel dan grafik guna mengetahui perkembangan produksi peternakan ayam petelur. Kata Kunci: Ayam Petelur, ESP8266, IP Wireless Camera, Monitoring, Pendataan.

Deskripsi Alternatif :

Livestock business small-scale conventional laying hens with the amount of chicken between 500 to 5000 tail potentially found various obstacles. The constraints of the human energy needs that much impact on the interaction between a human and having potentially the occurrence of stress in chickens. This effect on logging the number of egg production. The need for a system which can make logging egg production, feed monitoring, and control of feeding that can be accessed remotely in order to reduce the intensity of direct interaction. In this final project created a prototype of a monitoring and control system of breeding laying hens-based local networks. This system can control and monitoring remotely on a website with ESP8266 as the media module wifi on a local network with maximum distance 40 meters to reduce the intensity of the interaction with the chicken. Website created has some features, the first Monitoring using Wireless IP Camera in real time with quality video 640 x 480 pixels to see the condition of the availability of feed and the condition of the chickens in each cage. The transfer of the position of the camera toward the enclosure you want to see can be controlled from the website with the average response delay is 3 seconds. The second feature there is user data for the purposes of login with permissions as admin or guest. The third feature, there is availability of feed notification on holding the bottle feed and feeding button of the feed container has an average response of 3 seconds. The last feature there is logging eggs obtained from sensors and infrared photodioda and feed depleted obtained at the time of each feeding. The data displayed in the form of tables and charts to find out the development of farm production of laying hens. Keywords: ESP8266, IP Wireless Camera, Laying hens, Logging, Monitoring, Prototype.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Ir. Usman B. Hanafi, M.Eng., Editor: Erlin Arvelina

Download...