Path: Top > Skripsi - D4 > 2017 > Jurusan Teknik Konversi Energi > Program Studi Teknologi Pembangkit Tenaga Listrik > 2021

Perancangan Menara Pendingin Tipe Mechanical Draft Crossflow Pada Sistem Pendingin PLTP

Design Of Mechanical Draft Crossflow Type Cooling Tower in PLTP Cooling System

Skripsi, 026 / 2021 / TPTL
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2022-11-29 12:51:26
Oleh : Refo Akbar Imani - 171724028 (refo.akbar.tptl17@polban.ac.id)
Dibuat : 2022-11-29, dengan 4 file

Keyword : Bahan Pengisi (Fill), Mechanical Draft Crossflow, Menara Pendingin, Pembangkit Listrik Tenaga Panasbumi (PLTP)
Subjek : Cooling Tower, Fill, Geothermal Power Plant, Mechanical Draft Crossflow

Menara pendingin merupakan komponen yang berfungsi sebagai tempat terjadinya perpindahan panas dari air panas yang dikontak secara langsung dengan udara yang melalui menara pending. Jenis menara pendingin yang dirancang yaitu jenis mechanical draft crossflow yang memiliki fan untuk mendorong atau mengalirkan udara melalui air yang disirkulasi. Air yang masuk dari bagian atas menara pendingin jatuh diatas permukaan bahan pengisi (fill) membantu untuk meningkatkan waktu kontak antara air dan udara. Luas permukaan air yang besar dibentuk dengan melewatkan air melalui kisi-kisi atau filler dan bersinggungan sehingga terjadi perpindahan panas antara air dengan udara. Rancangan menara pendingin dibuat dengan dimensi yang diperhitungkan dengan tujuan mendapatkan luas bidang kontak yang sesuai untuk proses perpindahan kalor yang terjadi. Metode yang digunakan untuk mendapatkan parameter dari menara pendingin adalah melakukan simulasi sistem pembangkit listrik tenaga panasbumi (PLTP) menggunakan software gatecycle, parameter tersebut digunakan untuk menghitung dimensi dari menara pendingin. Dari hasil perhitungan, beban pendinginan sebesar 200161,11 kW mampu didinginkan menara pendingin dengan dimensi panjang sebesar 32,84 m, lebar sebesar 8,5 m dan tinggi sebesar 12 m.

Deskripsi Alternatif :

Cooling tower is a component that functions as a place for heat transfer from hot water which is in direct contact with the air passing through the cooling tower. The type of cooling tower designed is a type of mechanical draft crossflow which has a fan to push or circulate air through the circulated water. Water entering from the top of the cooling tower fall onto the surface of the filling material (fill) helps to increase the contact time between the water and air. A large water surface area is formed by passing water through a grid or filler and touching it so that heat transfer occurs between water and air. The cooling tower design is made with calculated dimensions with the aim of getting a suitable contact area for the heat transfer process that occurs. The method used to obtain the parameters of the cooling tower is to simulate the geothermal power plant system (PLTP) using gatecycle software, these parameters are used to calculate the dimensions of the cooling tower. From the calculation results, the cooling load of 200161.11 kW can be cooled by the cooling tower with dimensions of length of 32.84 m, width of 8.5 m and height of 12 m.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Ika Yuliyani, S.T., M.T.

    Pembimbing 2: Indriyani, S.T., M.T., Editor: Erlin Arvelina

Download...