Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Konversi Energi > Program Studi Teknik Konversi Energi > 2016

Potensi Tekanan Water Hammer Pada Pipa Pvc 1,5 In Sebagai Drive Pipe Untuk Pompa Hidram

Water Hammer Pressure Potential in 1,5 Inch Of PVC Pipe as Drive Pipe Material For Hydram Pump

Tugas Akhir, 019 / 2016 / TEN
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-09-27 11:17:48
Oleh : Rima Melati - 131711056 (rimaaamel@gmail.com)
Dibuat : 2017-09-27, dengan 4 file

Keyword : water hammer, drive pipe, delivery pipe, pompa hidram
Subjek : water hammer, drive pipe, delivery pipe, hydram pump

Dalam Tugas Akhir ini dibuat simulasi sistem pompa hidram yang mencakup instalasi pengujian water hammer dengan tambahan drive pipe berbahan PVC. Simulasi ini bertujuan untuk melihat fenomena tekanan water hammer pada pompa hidram. Sumber air disimulasikan melalui pompa simulator yang mengalirkan air ke pipa uji sebagai drive pipe lalu aliran tersebut dihentikan melalui penutupan katup solenoid menggunakan ATMEGA 16 controller dan akan menimbulkan tekanan di sekitar katup. Tekanan yang dihasilkan akibat penutupan katup inilah yang disebut tekanan water hammer yang kemudian akan disimpan di air chamber sampai katup delivery dibuka dan air mengalir melalui delivery pipe. Semakin tinggi kemampuan sebuah hidram untuk menghasilkan tekanan water hammer maka semakin tinggi pula kemampuan hidram tersebut untuk menaikkan air. Untuk meningkatkan performansi sebuah hidram, diperlukan pemilihan material yang baik terutama untuk bahan drive pipe. Salah satu material yang dapat dijadikan drive pipe sebuah hidram yaitu pipa PVC. Pengujian instalasi dilakukan dengan mengatur debit masukan drive pipe lalu mengamati tekanan pada setiap pressure gauge dan menghitung debit keluaran dari instalasi ini, dilakukan untuk setiap debit masukan yang berbeda. Hasil pengujian menunjukkan bahwa simulasi sistem pompa hidram dengan drive pipe sepanjang 25 meter berbahan galvanis 1” mampu menghasilkan tekanan water hammer maksimal sebesar 3,9 bar pada tekanan input 3 bar. Dengan penambahan pipa PVC 1,5” sehingga drive pipe sepanjang 37 meter mampu menghasilkan tekanan water hammer maksimal sebesar 4 bar pada tekanan input 3 bar. Hal ini berarti pompa hidram dapat mengalirkan air setinggi 40 meter dari tempat terpasangnya pompa. Kata kunci: water hammer, drive pipe, delivery pipe, pompa hidram.

Deskripsi Alternatif :

In this final project was built a hydramp pump simulation that included water hammer testing with the additional drive pipe from PVC. This simulation is purposed to observe the water hammer pressure phenomenon in a hydram pump. The water source was simulated by a pump simulator that flow the water through the testing pipe as a drive pipe then the flow is hampered with closing the solenoid valve by using ATMEGA 16 controller and will increase the pressure near the valve. The pressure that increase due to the valve closure is called water hammer pressure that will accumulated in the air chamber until the delivery valve is opened and the water flow through the delivery pipe. If a hydram pump can produce a higher water hammer pressure, the more hydram pump ability to distribute water to the higher surface. Material selection is needed to increase the performance of a hydram pump especially for the drive pipe. One of the pipe material that can be use as the drive pipe material is PVC. Installation testing is done by setting the drive pipe inlet flow then observing the pressure that shown in each pressure gauge also measure the outlet flow for each different inlet flow. The testing result shows that hydram pump simulation with 25 meter of 1” galvanic drive pipe can produce 3,9 bar maximum water hammer pressure for the 3 bar inlet pressure. With the additional 1,5” PVC pipe and the drive pipe become 37 meter can produce 4 bar maximum water hammer pressure for the same inlet pressure. So the hydram pump can distribute water to 40 meter surface from the pump installation. Keywords: water hammer, drive pipe, delivery pipe, hydram pump.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Rusmana, S.ST., M.Eng., Editor: Erlin Arvelina

Download...