Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2019
Analisis Kualitas Pelayanan Departemen Inbound Pada PT TiKi Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Kantor Cabang Cimareme
Analysis of Service Quality of Inbound Department in PT TiKi Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Cimareme Branch Office
Tugas Akhir, 020 / 2019 / ABSUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2020-02-17 08:03:38
Oleh : Rina Handayani - 165211022 (Rina.handayani.abs16@polban.ac.id)
Dibuat : 2020-02-17, dengan 4 file
Keyword : Kualitas Pelayanan, Tangible, Emphaty, Realibility, Responsiveness, Assrance
Subjek : Service Quality, Tangible, Emphaty, Realibility, Responsiveness, Assrance
Penggunaan internet yang semakin mudah membuat usaha Online Shop berkembang. Media Instagram digunakan sebagai salah satu wadah untuk melakukan promosi. Berkembangnya Online Shop memberikan peluang besar bagi perusahaan yang bergerak dibidang jasa pengiriman seperti PT TiKi Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) merupakan perusahaan jasa pengiriman yang cukup terkenal dikalangan masyarakat khususnya sekitar daerah Cimareme Kab. Bandung Barat. Maka dari itu JNE dituntut untuk memberikan kualitas pelayanan yang sempurna agar memuaskan pelanggan. Kualitas pelayanan adalah hasil dari kerja perusahaan yang dilakukan sesuai dengan yang diharapkan konsumen dan sesuai dengan standar yang telah ditentukan. Akan tetapi masih ada beberapa keluhan dari konsumen perusahaan JNE. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kualitas pelayanan JNE dan untuk mengetahui dimensi yang memiliki nilai rata-rata paling tinggi dan nilai paling rendah. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan metode analisis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan jasa pengiriman logistik pada JNE dinilai sudah baik karena memiliki nilai rata-rata sebesar 3,145 yang terletak pada skala interval 2,41-3,20. Kemudian dimensi yang memiliki nilai rata-rata tertinggi adalah responsiveness sebesar 3,775, sedangkan dimensi yang memiliki nilai rata-rata terendah adalah realibility sebesar 2,387. Maka dari itu untuk dimensi realibility disarankan agar JNE meningkatkan lagi mengenai kecepatan pengiriman agar sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan dan karyawan harus dilatih agar tidak melakukan kesalahan dalam input data. Selanjutnya untuk dimensi emphaty disarankan agar JNE melakukan pelatihan kepada karyawan mengenai sikap terhadap konsumen. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Tangible, Emphaty, Realibility, Responsiveness, Assrance.
Deskripsi Alternatif :The use of the internet is increasingly easy to make the Online Shop business grow. Media Instagram is used as a forum for promotion. The development of the Online Shop provides a great opportunity for companies engaged in shipping services such as PT TiKi Jalur Nugraha Ekakurir (JNE), a shipping service company that is quite well known among the community, especially around the Cimareme District. West Bandung. Therefore JNE is required to provide perfect service quality to satisfy customers. Quality of service is the result of company work carried out in accordance with what consumers expect and in accordance with predetermined standards. However, there are still some complaints from JNE company customers. The purpose of this study was to determine the level of JNE service quality and to determine the dimensions that have the highest average value and the lowest value. This study uses quantitative data. The sampling technique used was purposive sampling with data collection techniques using questionnaires and data analysis methods using descriptive analysis. The results of this study indicate that the quality of logistics delivery services at JNE is considered good because it has an average value of 3.145 which is located on the interval scale from 2.41 to 3.20. Then the dimension that has the highest average value is responsiveness of 3.775, while the dimension that has the lowest average value is realibility of 2.387. Therefore, for the realibility dimension, it is suggested that JNE increase again the speed of delivery so that it is in accordance with the time set and employees must be trained not to make mistakes in inputting data. Furthermore, for the emphaty dimension it is recommended that JNE conduct training for employees regarding attitudes towards consumers. Keywords: Service Quality, Tangible, Emphaty, Realibility, Responsiveness, Assrance.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Dra. Ii Halilah, S.Sos., M.Si., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 165211022.pdf
(369962 bytes)
File : BAB 1 - 165211022.pdf
(351236 bytes)
File : BAB 2 - 165211022.pdf
(323130 bytes)
File : BAB 5 - 165211022.pdf
(209511 bytes)