Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Mesin > Program Studi Teknik Mesin > 2021

Teknik Pembuatan Mesin Sortasi Biji Kopi dengan Kapasitas 100 Kg/Jam

Manufacturing Technique of Coffee Bean Sorting Machine with the Capacity of 100 Kg/h

Tugas Akhir, 025 / 2020 / TME
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2022-11-04 09:43:17
Oleh : Rizki Ramadhan - 181211030 (rizki.ramadhan.tme18@polban.ac.id)
Dibuat : 2022-11-04, dengan 4 file

Keyword : sorting, MSMEs.
Subjek : sortasi, UMKM.

Di Indonesia, sudah banyak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang bergerak di bidang kedai kopi, salah satu contohnya yaitu UMKM Kedai Kopi Loa. Kedai kopi ini mempunyai masalah dalam proses pembuatannya, di mana proses sortasi atau pengayakannya masih menggunakan cara manual. Hal ini menyebabkan proses sortasi membutuhkan waktu yang lama dan menguras tenaga karyawan yang mengayaknya, untuk itu diperlukan mesin sortasi biji kopi otomatis. Mesin sortasi yang dirancang merupakan mesin sortasi biji kopi dengan kapasitas 100 Kg/jam yang menggunakan prinsip maju mundur dengan 3 tingkatan ukuran, yaitu 5 mm, 6 mm dan 7 mm. Metodologi pelaksanaan dari tugas akhir ini yaitu perancangan yang meliputi proses perhitungan, gambar kerja, prosedur pembuatan mesin dan proses perakitan. Perancangan alat ini dibuat untuk memperkecil permasalahan yang terjadi di Kedai Kopi Loa. Hasil dari tugas akhir ini yaitu perancangan mesin sortasi biji kopi dengan kapasitas 100 Kg/jam yang menggunakan motor listrik dengan daya 4 HP atau 3 kW dan biaya produksi sebesar Rp.7,5 juta. Material yang digunakan adalah ASTM 897M, AISI 1045, steel, aluminium dan kayu. Mesin sortasi biji kopi ini memiliki berat 420,72 Kg dengan dimensi rangka sebesar 2000 mm x 1000 mm x 1350 mm dan ukuran dimensi meja ayakan sebesar 1600 mm x 900 mm x 70 mm.

Deskripsi Alternatif :

In Indonesia, there are many Micro, Small and Medium Enterprises (MSMEs) engaged in coffee shops, one example of which is the Loa Coffee Shop MSMEs. Coffee shops have problems in the manufacturing process, where the sorting or sieving process still uses the manual method. This causes the sorting process to take a long time and drain the employees who sift it, for that an automatic coffee bean sorting machine is needed. The sorting machine designed is a coffee bean sorting machine with a capacity of 100 Kg/hour that uses the back and forth principle with 3 levels of size, namely 5 mm, 6 mm, and 7 mm. The implementation methodology from this end is the design which includes the calculation process, working drawings, machine manufacturing procedures and assembly processes. The design of this tool is made to minimize the problems that occur in the Loa Coffee Shop. The result of this final project is the design of a coffee bean sorting machine with a capacity of 100 Kg/hour that uses an electric motor with a power of 4 HP or 3 kW and a production cost of Rp. 7,5 million. The materials used are ASTM 897M, AISI 1045, steel, aluminum and wood. This coffee bean sorting machine weighs 420,72 Kg with frame dimensions of 2000 mm x 1000 mm x 1350 mm and the dimensions of the sieve table are 1600 mm x 900 mm x 70 mm.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing 1: Rudy Y. Widiatmoko, B.Eng., M.Sc.


    Pembimbing 2: Achmad Hatta, B.Eng., M.Eng., Editor: Muhammad Abdillah Islamy, S.Pd

Download...