Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Usaha Perjalanan Wisata > 2005
PENANGANAN RESERVASI TIKET PENERBANGAN DOMESTIK DI PT. TIMUR SARANA (TISA) TOUR & TRAVEL
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2015-11-18 09:21:36
Oleh : Siti Solihat (02721025), Polban
Dibuat : 2006-09-06, dengan 1 file
Keyword : Reservasi, Tiket Pesawat
ABSTRAK
Reservasi adalah penyediaan tempat atau pembukuan pada dinas-dinas penerbangan bagi calon penumpang beserta dengan permintaan akan fasilitas khusus lain apabila diperlukan (Darsono). Jadi pengertian reservasi tiket adalah suatu pemesanan tempat duduk di pesawat terbang dan sekaligus permintaan khusus (bila perlu) yang dilakukan oleh calon penumpang baik melalui Biro Perjalanan Wisata (BPW), dinas penerbangan ataupun langsung ke Bandara Udara. Reservasi harus dilakukan oleh calon penumpang karena pihak Airlines memiliki ketentuan penerbangan untuk memastikan jadi atau tidaknya calon penumpang naik pesawat pilihan untuk pergi ke tempat yang dituju. Laporan Tugas Akhir ini merupakan hasil kerja praktek di PT Timur Sarana (TISA) Tour and Travel. Maksud dari penulisan laporan ini yaitu untuk memahami penanganan reservasi tiket penerbangan domestik di perusahaan tersebut. Penanganan reservasi tiket yang dilakukan sampai saat ini masih bersifat manual yaitu, belum online ke Airlines. Prosedur penanganan reservasi tiket penerbangan domestik dimulai dari pendataan konsumen, pengajuan harga tiket dan jadwal penerbangan, penawaran reservasi Airlines, hooking ke Agent atau Airlines, membuat Letter of Guarantee (L.O.G), pengambilan tiket pesawat, dan terakhir pemberian invoice dan tiket kepada calon penumpang. Ada tiga jenis dokumen yang digunakan dalam penanganan reservasi tiket yaitu reservation form, Letter of Guarantee (L.O.G), dan invoice. Dalam melaksanakan kegiatan kerjanya, perusahaan tersebut mengalami beberapa hambatan yaitu keterlambatan pemberian informasi kepada konsumen, waktu pengambilan tiket tidak selalu tepat waktu, persaingan yang cukup ketat dengan travel agent lain, dan kemacetan jalan raya di depan perusahaan.
ABSTRAK
Reservasi adalah penyediaan tempat atau pembukuan pada dinas-dinas penerbangan bagi calon penumpang beserta dengan permintaan akan fasilitas khusus lain apabila diperlukan (Darsono). Jadi pengertian reservasi tiket adalah suatu pemesanan tempat duduk di pesawat terbang dan sekaligus permintaan khusus (bila perlu) yang dilakukan oleh calon penumpang baik melalui Biro Perjalanan Wisata (BPW), dinas penerbangan ataupun langsung ke Bandara Udara. Reservasi harus dilakukan oleh calon penumpang karena pihak Airlines memiliki ketentuan penerbangan untuk memastikan jadi atau tidaknya calon penumpang naik pesawat pilihan untuk pergi ke tempat yang dituju. Laporan Tugas Akhir ini merupakan hasil kerja praktek di PT Timur Sarana (TISA) Tour and Travel. Maksud dari penulisan laporan ini yaitu untuk memahami penanganan reservasi tiket penerbangan domestik di perusahaan tersebut. Penanganan reservasi tiket yang dilakukan sampai saat ini masih bersifat manual yaitu, belum online ke Airlines. Prosedur penanganan reservasi tiket penerbangan domestik dimulai dari pendataan konsumen, pengajuan harga tiket dan jadwal penerbangan, penawaran reservasi Airlines, hooking ke Agent atau Airlines, membuat Letter of Guarantee (L.O.G), pengambilan tiket pesawat, dan terakhir pemberian invoice dan tiket kepada calon penumpang. Ada tiga jenis dokumen yang digunakan dalam penanganan reservasi tiket yaitu reservation form, Letter of Guarantee (L.O.G), dan invoice. Dalam melaksanakan kegiatan kerjanya, perusahaan tersebut mengalami beberapa hambatan yaitu keterlambatan pemberian informasi kepada konsumen, waktu pengambilan tiket tidak selalu tepat waktu, persaingan yang cukup ketat dengan travel agent lain, dan kemacetan jalan raya di depan perusahaan.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | Polban |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing: Maya Setiawardhani, M.Pd, Editor:
Download...
File : 21-2005-UPW.pdf
(646434 bytes)