Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Komputer dan Informatika > Program Studi Teknik Informatika > REGULER > 2016
Aplikasi Pemeriksa Ejaan untuk Tulisan Ilmiah Berbahasa Indonesia
Spelling Checker Application for Indonesian Scientific Papers
Tugas Akhir, 012 / 2016 / JTKUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-05-23 11:14:57
Oleh : Sarah Zafira - 131511058, Rhana Ruhliana Irsyad - 131511066, Sheilla Adila - 131511067 (sarah.zafira.tifd13@polban.ac.id; rhana.ruhliana.tifd13@polban.ac.id; sheilla.adila.tifd13@polban.ac.id)
Dibuat : 2017-05-23, dengan 4 file
Keyword : pemeriksa ejaan, analisis morfologi, lemmatization, kesalahan tipografi, kesalahan penggabungan dan pemisahan kata
Subjek : spelling checker, morphological analysis, lemmatization, typographical errors, splitting or merging errors
Aplikasi pemeriksa ejaan (spelling checker) merupakan sebuah tool yang dapat mendeteksi kesalahan penulisan ejaan pada suatu kata atau teks. Aplikasi pemeriksa ejaan untuk bahasa Indonesia pada umumnya memeriksa dengan cara membandingkan satu persatu kata yang diperiksa pada suatu kamus kata yang berisi semua kata pada bahasa Indonesia. Selain itu, aplikasi pemeriksa ejaan yang umum digunakan hanya dapat menangani kesalahan tipografi (Misalnya âbagaimnaâ, seharunya âbagaimanaâ) dan belum dapat menangani kesalahan akibat pemisahan atau penggabungan kata yang tidak tepat (Misalnya âbagai manaâ, seharusnya âbagaimanaâ). Pada tugas akhir ini dibangun sebuah aplikasi pemeriksa ejaan untuk tulisan ilmiah berbahasa indonesia dengan memanfaatkan penggunaan analisis morfologi dan aturan penulisan pemisahan atau penggabungan kata dalam proses pemeriksaan ejaan. Analisis morfologi dibuat dengan menghilangkan imbuhan yang memungkinkan pada suatu kata dengan menggunakan algoritme lemmatization. Modifikasi dan desain yang dibuat untuk proses lemmatization adalah dengan menambahkan aturan penulisan kata ganti orang (ku- dan kau-) dan menyimpan semua aturan penghilangan imbuhan pada suatu database. Aplikasi pemeriksa ejaan yang telah dibuat dalam tugas akhir ini masih belum sempurna dari segi keakuratan pemeriksaan. Hasil pemeriksaan masih mengalami ketidakakuratan untuk kasus kata berulang, kasus pengecualian penulisan imbuhan, dan kasus kata gabung dan bentuk terikat yang memiliki imbuhan. Kata kunci: pemeriksa ejaan, analisis morfologi, lemmatization, kesalahan tipografi, kesalahan penggabungan dan pemisahan kata.
Deskripsi Alternatif :Spelling checker application is a tool to detect spelling errors of the word or text. Indonesian spelling checker application generally checked by comparing one by one word on a dictionary that contain all Indonesian words. In addition, spelling checker is commonly used to handle typographical errors (example: 'bagaimna', it should be 'bagaimana') and have not been able to handle the error due to incorrect splitting or merging of words. (example: 'bagai man', it should be 'bagaimana'). In this study, spelling checker application for Indonesian scientific papers have been developed by utilizing morphological analysis and rules of splitting or merging words. Morphological analysis process is created by removing all affixes in the word which using lemmatization algorithms. Modifications and designs for lemmatization process is by adding rules of writing a personal pronoun (ku-, mu-) and store the rules of affixes removal into a database. Spelling checker application that has been made in this study is not perfect in terms of checking the accuracy. The test results are still having inaccurate in repeated words, affixation of exceptional words, and combining words and bounded words which have affixes. Keywords: spelling checker, morphological analysis, lemmatization, typographical errors, splitting or merging errors.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Ani Rahmani, S.Si., M.T.
Pembimbing 2: Jonner Hutahaean, B.S.E.T., M.InfoSys., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : KELENGKAPAN TA - 131511058, 131511066, 131511067.pdf
(526669 bytes)
File : BAB 1 - 131511058, 131511066, 131511067.pdf
(235914 bytes)
File : BAB 2 - 131511058, 131511066, 131511067.pdf
(489141 bytes)
File : BAB 7 - 131511058, 131511066, 131511067.pdf
(339102 bytes)