Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Komputer dan Informatika > Program Studi Teknik Informatika > REGULER > 2014
iRUDS - Aplikasi PHP Source Code Generator untuk Pembuatan CMS Berbasis Web
iRUDS - PHP Source Code Generator Application for Building Web Based CMS
Tugas Akhir, 004 / 2014 / JTKUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-04-09 15:25:02
Oleh : Septi Setiawati - 101511055 & Arisman - 111511034 (septi.setiawati@gmail.com; arismanjtk11@gmail.com)
Dibuat : 2018-04-09, dengan 4 file
Keyword : source code, generator, iRUDS
Subjek : source code, generator, iRUDS
Tugas akhir ini berkaitan dengan pembuatan aplikasi source code generator untuk pembuatan Content Management System (CMS) berbasis web yang diberi nama iRUDS. iRUDS berfungsi untuk men-generate skema database menjadi source code dalam bahasa pemrograman PHP yang telah diintegrasikan dengan framework CodeIgniter (CI) atau Yes It Is! (Yii). Database engine yang dapat digunakan pada aplikasi ini adalah MySQL dan PostgreSQL. Aplikasi-aplikasi source code generator yang telah ada saat ini belum dapat memenuhi kebutuhan developer karena fungsi-fungsi yang dibutuhkan seperti tambah, lihat, edit, hapus, dan cari data belum lengkap, serta membutuhkan banyak perubahan pada source code yang telah di-generate. Hal tersebut dinilai masih kurang efektif karena membutuhkan waktu yang cukup lama untuk melakukan perubahan-perubahan pada source code. iRUDS memiliki fungsi untuk mendefinisikan nilai-nilai default yang dibutuhkan untuk men-generate source code. Nilai default tersebut didefinisikan berdasarkan skema database yang digunakan, seperti nama tabel, nama field, tipe data, constraint, dan null allowance. Selain itu, aplikasi juga menyediakan form untuk mengubah konfigurasi default sesuai dengan kebutuhan developer dan menyimpannya pada file dan database konfigurasi. Hal tersebut akan meminimalisir perubahan-perubahan yang harus dilakukan pada source code. Aplikasi iRUDS dikembangkan dengan metoda object oriented programming dan bahasa pemrograman Java yang didukung dengan database SQLite. Pengembangan aplikasi dilakukan dengan metoda Software Develoment Life Cycle (SDLC) Waterfall yang terdiri dari tahap pendefinisan konsep, analisis, perancangan, implementasi, hingga pengujian dan perawatan. Aplikasi iRUDS sudah diimplementasikan dan pengujian telah dilakukan. Aplikasi yang dibuat diharapkan dapat dikembangkan menjadi lebih baik lagi dan dapat membantu developer dalam mengembangkan aplikasi berbasis web. Kata kunci: source code, generator, iRUDS.
Deskripsi Alternatif :This final project is about development of the source code generator application for building web-based Content Management System (CMS) named iRUDS. iRUDS is used to generate database schema into PHP source code that has been integrated with CodeIgniter (CI) or Yes It Is! (Yii) framework. Database engine that can be used in this application are MySQL and PostgreSQL. Source code generator applications that already exist today have not fulfill the developer needs yet because the required functions such as add, view, edit, delete, and search data is incomplete in one application, and requires a lot of modifications to the generated source code. It is considered less effective because it takes a long time to do the modifications. iRUDS provide a function to define default values needed to generate the source code. The default value is defined based on the database schema, such as table names, field names, data types, constraints, and null allowance. In addition, the application also provides a form to change the default configuration with the developer needs and save the configuration into a file and the application database. It will make the generated source code to be less modifications. IRUDS application is developed with object-oriented programming method and the Java programming language which is supported by SQLite database. Application development done by Software Develoment Life Cycle (SDLC) Waterfall method which consists of several phases : concept definition, analysis, design, implementation, testing and maintenance. iRUDS application has been implemented and tested. Application is expected to be developed to be the better application and can help developers in building web-based applications. Keywords: source code, generator, iRUDS.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Santi Sundari, S.Si., M.T.
Pembimbing 2: Suprihanto, B.S.E.E., M.Sc., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : DAFTAR - 101511055 & 111511034.pdf
(571543 bytes)
File : BAB 1 - 101511055 & 111511034.pdf
(261378 bytes)
File : BAB 2 - 101511055 & 111511034.pdf
(280302 bytes)
File : BAB 7 - 101511055 & 111511034.pdf
(275846 bytes)