Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2020

Analisis Bauran Promosi Catering Alakampoeng Pada Masa Pandemi Covid-19 2020

Analysis of Promotional Mix of Alakampoeng Catering in The Midst of Covid-19 Pandemic

Tugas Akhir, 026 / 2020 / ABS
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2022-03-29 13:44:32
Oleh : Tassamu Khairani - 175211029 (tassamukha@gmail.com)
Dibuat : 2022-03-29, dengan 4 file

Keyword : Promotional mix, advertising, sales promotion, public relations, and interactive marketing.
Subjek : Bauran promosi, periklanan, pemasaran interaktif, promosi penjualan, public relations.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dimensi bauran pemasaran apa saja yang digunakan Alakampoeng selama masa pandemi Covid-19 dan seberapa baik Alakampoeng memanfaatkan bauran promosi tersebut. Kini dunia sedang disibukkan dengan pandemi virus Covid-19 (Corona Virus Desease 2019). Indonesia adalah salah satu negara yang terpapar Covid-19. Dampak yang ditimbulkan sangat besar dan menyebar kesegala aspek sosial. Mulai dari kesehatan, politik, hingga perekonomian baik eksternal dan internal. Berbagai macam usaha dan bisnis terkena seleksi alam yang menyebabkan banyak perusahaan besar dan usaha kecil mengalami kebangkrutan. Oleh karena itu semua usaha, baik kecil maupun besar, bersaing dalam mempertahankan kegiatan bisnisnya. Salah satu caranya adalah dengan memperkuat bidang pemasarannya. Dalam hal ini, promosi adalah salah satu cara yang harus dilakukan dalam melakukan pemasaran. Di dalam kegiatan promosi terdapat proses komunikasi dua arah antara perusahaan dan calon konsumen. Bauran promosi adalah sebuah alat yang digunakan oleh perusahaan untuk memberi informasi, mempersuasi dan memperingatkan konsumen mengenai produk atau jasa yang mereka jual sescara langsung maupun tidak langsung, yang terdiri dari periklanan, penjualan secara lansung ,promosi penjualan dan publisitas yang didesain untuk membantu perusahaan mencapai tujuan utamanya. (Menurut Kotler dan Keller, 2012:498). Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah kuisioner yang disebarkan melalui g-form, observasi, wawancara, dan studi pustaka. Metode analisis yang digunakan adalah analisis menggunakan metode deskriptif kuantatatif untuk menganalis bauran promosi dan berpatok pada skala interval untuk menentukan kategori baik buruknya. Hasil analisis statistik deskriptif dari dimensi variabel bauran promosi Catering Alakampoeng, antara lain periklanan, promosi penjualan, public relations, dan pemasaran interaktif, memiliki nilai cukup baik dalam skala interval. Berdasarkan hal tersebut maka dapat disimpulkan bahwa bauran promosi yang dilakukan Alakampoeng pada masa pandemi Covid-19 sudah masuk dalam kategori baik.

Deskripsi Alternatif :

These days, the world has been turned upside down by Covid-19 (Corona Virus Desease 2019). Indonesia is one of the country that has confirmed covid cases. The impact of this pandemic is so great, it affects every possible aspect. Start from health aspect, politic, to economic aspect, whether in external or internal aspect. Various kinds of business has been exposed to natural selection, which caused lot of macro or micro businesses went into bankruptcy. That is the reason why every companies and businesses, have been struggled to compete against each other in order to maintain their own business. One of the method to maintain their business is to strenghten their marketing field. In this case, promotion is one of the procedure that must be done in marketing. In promotional activity, there are two two ways communication process between the company and potential costumer. According toKotler dan Keller, 2012:498), promotional mix is a tool used by company as an effort to informed, persuade, and as a reminder for costumer, directly and indirectly, about the product and brand that they sell, that consists of advertising, personal sale, sales promotion, and publicity that were designed to help company achieve its main goal. This research intended to distinguish what are dimentions of promotional mix used by Alakampoeng throughout the pandemic of Covid 19 period of time and how good Alakampoeng make use those promotional mix. The method of this rearch is using descriptive method with quantitative approach and quistionnaire that shared and distributed by google form, observation method, interview, and literature review as data collection method. Analysis method that is used by this research is by using descriptive quantitative to analyzing promotional mix and peg to value or score in interval range to determine the bad or good category. The analysis result of the descriptive statistic from dimention of variables of promotional mix of Alakampoeng, (advertising, sales promotion, public relations, and interactive marketing) have a good score based on value in interval range. Derived from that, we can conclude that promotional mix used by Alakampoeng in the midst of Covid-19 Pandemic is in good category.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Dra. Maya Setiawardani, M.Pd., Editor: Muhammad Abdillah Islamy, S.Pd

Download...