Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Refrigerasi dan Tata Udara > Program Studi Teknik Refrigerasi dan Tata Udara > 2014
Rancang Bangun Sistem Kontrol On/Off Berbasis Arduino Uno R3 Dengan Aplikasi Pada AC Window Dan Monitoring Temperatur Serta Kelembaban Relatif Menggunakan LCD Keypad Dan PC (Dengan Kabel Atau Transmisi Bluetooth)
Design On/Off Control System Based On Arduino Uno R3 With Application At Window AC And Monitoring Of Temperature And Relative Humidity Using A LCD Keypad And PC (With Wire Or Bluetooth Transmission)
Tugas Akhir, 031 / 2014 / RTUUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-04-20 10:20:00
Oleh : Wina Puspitawati Sopianti - 111611064 (winpus202@gmail.com)
Dibuat : 2018-04-20, dengan 4 file
Keyword : AC window, thermostat, Arduino UNO R3, cut in, dan cut off
Subjek : Window AC, thermostat, Arduino UNO R3, cut in and cut off
AC window merupakan pengondisi udara yang berfungsi memenuhi kebutuhan akan kenyamanan thermal dalam ruangan yang berskala kecil maupun sedang. Salah satu komponen penting di dalam AC window adalah thermostat. Thermostat merupakan alat pengontrol ON/OFF yang berfungsi untuk menjaga temperatur setpoint yang diinginkan. Namun dalam AC window sangat sulit untuk mengetahui temperatur setpoint dan differential dikarenakan tidak dirancang oleh pabrik. Selain itu, perlu di cari alternatif pengontrol yang baru untuk menggantikan thermostat tersebut. Oleh karena itu, dalam Tugas Akhir ini penulis akan menggantikan thermostat di dalam AC window dengan menggunakan sistem kontrol berbasis Arduino UNO R3. Untuk itu Arduino UNO R3 akan dihubungkan dengan sensor SHT 1x yang berfungsi untuk mengukur temperatur dan kelembaban relatif. Selanjutnya akan diupload dengan algoritma program pengontrol ON/OFF dan hasilnya akan ditampilkan di LCD keypad. Selain itu data temperatur dan kelembaban relatif dapat di rekam, di simpan dan ditampilkan melalui grafik secara online di PC (dengan kabel atau dengan transmisi bluetooth). Hasil yang di peroleh pada Tugas Akhir ini adalah sistem kontrol dengan Arduino UNO R3 yang telah dapat menggantikan thermostat. Hal ini dibuktikan dengan tepatnya posisi temperatur cut in dan cut off pada saat pengujian pengontrol, meskipun demikian dalam kontrol ON/OFF ini masih terdapat error dari range 0,02 oC hingga 0,38 oC. Dari hasil tersebut, maka sistem kontrol ON/OFF dengan Arduino UNO R3 ini telah dapat digunakan dengan baik untuk mengalih-fungsikan thermostat. Kata kunci: AC window, thermostat, Arduino UNO R3, cut in, dan cut off.
Deskripsi Alternatif :Window Air Conditoner is air conditioning that function to satiesfy need of thermal comfort inside a small or medium room. One of the main componentâs in window AC is Thermostat. Thermostat is an ON / OFF controller for maintan the setpoint temperature. However in window AC it is difficult to know the setpoint temperature because it is not designed by factory. Besides that, we need find the new alternative controller to replace the use of thermostat. Therefore, the writer would replace the thermostat inside window AC by using the control system based on Arduino UNO R3. Ardunio UNO R3 will be connected by the sensor SHT 1x for measuring the temperature and relative humidity. Furthermore, the Arduino will be uploaded with the ON/OFF program algorithm and the result will be displayed in LCD keypad. In addition, temperature and relative humidity data can be recorded, saved and showed in the online graph in PC (with wire or bluetooth transmission). The result we get in this Final Project is control system with Arduino UNO R3 which can replace the thermostat. This thing is proved by the exact position of the cut in and cut off temperature at the controller testing, eventhough this ON/OFF control system still have an error range from 0,02 oC to 0,38 oC. From this result, ON/OFF control system with Arduino UNO R3 can be use to replace the thermostat function. Keywords: Window AC, thermostat, Arduino UNO R3, cut in and cut off.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Ir. Eddy Erham, M.T.
Pembimbing 2: Muhammad Nuriyadi, S.T., M.Eng., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : DAFTAR - 111611064.pdf
(567891 bytes)
File : BAB 1 - 111611064.pdf
(441353 bytes)
File : BAB 2 - 111611064.pdf
(1066932 bytes)
File : BAB 5 - 111611064.pdf
(347807 bytes)