Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Teknik Konversi Energi > Program Studi Teknik Konversi Energi > 2013
Studi Kinerja Turbin Uap Back Pressure di PT Indo Bharat Rayon
Study of Back Pressure Steam Turbine Performance at PT Indo Bharat Rayon
Tugas Akhir, 030 / 2013 / TENUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2017-04-13 15:02:49
Oleh : Yessi Yesica - 101711032 (yessi.yesica@gmail.com)
Dibuat : 2017-04-13, dengan 4 file
Keyword : Kinerja turbin uap, turbin uap back pressure, siklus Rankine
Subjek : Steam turbin performance, back pressure steam turbin, Rankine cycle
Kebutuhan akan energi meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk. Energi digunakan tidak hanya untuk kebutuhan rumah tangga tapi juga untuk proses industri. Salah satu contoh penggunaan energi untuk proses industri bisa ditemukan di PT Indo Bharat Rayon. PT Indo Bharat Rayon adalah sebuah industri pemintalan kapas yang membutuhkan sejumlah energi dengan menyediakan Steam Power Plant yang sebagian uapnya untuk listrik dan yang lainnya digunakan ke proses. Judul tugas akhir ini adalah studi kinerja turbin uap back pressure di PT Indo Bharat Rayon. Turbin uap adalah salah satu komponen penting pada PLTU. Turbin uap back pressure mempunyai kelebihan diantaranya tidak adanya kebutuhan air pendingin maka tidak diperlukan kondensor, sehingga modal yang diperlukan rendah dan rancangannya sederhana. Turbin uap back pressure yang berada di PT Indo Bharat Rayon pada sisa keluaran turbin digunakan untuk proses HPH (high pressure heater) ataupun keproses dearator untuk menghilangkan kandungan udara. Kinerja turbin uap back pressure yang optimal diperlukan karena PT Indo Bharat Rayon akan mengalami kerugian yang sangat besar jika sampai terjadi gangguan yang menyebabkan turbin berhenti dan tidak beroperasi. Sehingga perlu dilakukan analisis mengenai kinerja turbin uap back pressure untuk mengetahui kondisi mesin itu sendiri dan uapnya. Turbin uap back pressure memerlukan uap yang kering untuk dapat menggerakan turbin seperti yang dijelaskan pada siklus Rankine. Setelah dilakukan perhitungan dan analisis terjadi perbedaan antara kinerja turbin uap back pressure antara desain dan data aktual. Total presentase kinerja turbin uap back pressure secara desain adalah 94,63% sedangkan secara maksimum adalah 91,9% dan pada saat pasokan uap yang sedikit maka kinerja turbin uap back pressure yang dihasilkan adalah 70,27% dan rata-rata kinerja turbin uap back pressure adalah sebesar 80,397%. Kata kunci: Kinerja turbin uap, turbin uap back pressure, siklus Rankine.
Deskripsi Alternatif :Along with the increasing of population, the needs of energy is also increasing. Energy is utilized not only for daily needs but also for industry process. An example of the energy utilizing for energy pocess can be found in PT Indo Bharat Rayon. PT Indo Bharat Rayon was a cotton spinning industry requires a number of energy by Steam Power Plant, which provides most of its steam for electricity and more used to the process The title of this final project is "Studi Kinerja Turbin Uap Back Pressure di PT Indo Bharat Rayon". Steam turbin is one of important components of Steam Power Plant (PLTU). Back pressure steam turbin has several advantages, such as it does not need condensor; therefore, the capital which used is low and the design is simple. Steam turbine back pressure in PT Indo Bharat Rayon on the rest of the output of the turbine is used to process the HPH (high pressure heater) or to the process to remove the content of dearator air. The optimum back pressure steam turbin performance is required since the company will loss if some disturbances happen and caused the turbin stop. Therefore, an analysis about back pressure steam turbin performance is done to find out the machine condition and the steam. Back pressure steam turbin needs dry steam to move the steam as it is explained in Rankine cycle. After calculating and analysing, the difference occured between the design and the actual data of back pressure steam turbin performance. Total presentation of back pressure steam turbin designly is 94,63%, meanwhile the maximum presentation is 91,9% and when the steam supply is low, the result of back pressure steam turbin perfomance is 70,27 and the average is 80,397%. Keywords: Steam turbin performance, back pressure steam turbin, Rankine cycle.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing 1: Drs. Suwidodo, S.ST., M.Eng.
Pembimbing 2: Ika Yuliyani, S.T., M.T., Editor: Erlin Arvelina
Download...
File : DAFTAR - 101711032.pdf
(721421 bytes)
File : BAB 1 - 101711032.pdf
(248924 bytes)
File : BAB 2 - 101711032.pdf
(510714 bytes)
File : BAB 5 - 101711032.pdf
(241141 bytes)