Path: Top > Skripsi - D4 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Manajemen Aset > REGULER > 2023

Perencanaan Pengembangan Aset Fasilitas Gudang Prasarana Balai Teknik Perkeretaapian Berdasarkan Warehouse Design di Kabupaten Indramayu

Facilities Asset Development Planning Infrastructure Warehouse Based on Warehouse Design in Indramayu Regency

Skripsi, 053 / 2023 / MAS
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2024-10-01 12:05:57
Oleh : 195244059 - Sumka Mutiara Rimba (sumka.mutiara.mas19@polban.ac.id)
Dibuat : 2024-10-01, dengan 4 file

Keyword : Gudang prasarana, perencanaan pengembangan fasilitas, estimasi biaya, warehouse design
Subjek : Infrastructure warehouse, facility development planning, cost estimation, warehouse design

Gudang Prasarana Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Wilayah Jawa Bagian Barat yang berlokasi di dekat Stasiun Jatibarang Jalan siliwangi, Blok Pulo, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu memiliki luas lahan 4.046,25 m² dan luas bangunan 1.550m². Hasil penelitian sebelumnya, ditemukan masalah tidak terdapat beberapa fasilitas penunjang operasional gudang, ukuran dimensi gudang tidak dapat menampung kapasitas material gudang, tidak terdapat penggunaan pallet pada gudang, dan material yang disimpan tidak beraturan. Tujuan proyek ini membuat perencanaan pengembangan fasilitas aset gudang prasarana berdasarkan Warehouse Design dan memperkirakan anggaran yang dibutuhkan dengan menghitung estimasi biaya. Metode perancangan proyek adalah metode deskriptif pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, studi dokumentasi. Hasil dari proyek ini berupa perencanaan pengembangan aset fasilitas gudang pada dimensi Overall Structure yang meliputi pengadaan fasilitas penunjang gudang berupa pengadaan alat pengatur suhu otomatis, rambu/tanda larangan, jalur evakuasi, pintu darurat, smoke detector, alarm kebakaran, alat pemadam ringan (APAR), pencahayaan darurat, plang tanda parkir kendaraan, proyektor dan layarnya. Pada dimensi Sizing and Dimensioning dilakukan perhitungan dimensi dari setiap barang sehingga didapatkan luasan kebutuhan ruang penyimpanan aset. Pada dimensi Departement Layout dilakukan pengadaan pallet sebanyak 138 unit dan 4 unit rak. Pada dimensi Equipment Selection dilakukan pengadaan Material Handling yaitu hand truck, hand pallet, dan step ladders. Pada dimensi Operation Strategy Selection gudang prasarana menggunakan metode penyimpanan random storage. Perencanaan pengembangan aset fasilitas pada Gudang Prasarana BTP JABAR dilengkapi dengan layout 2D, ilustrasi desain 3D, dan video 3D rencana pengembangan. Rencana estimasi biaya untuk proyek tahun 2023 adalah sebesar Rp 3.827.696.888. Kata Kunci: Gudang prasarana, perencanaan pengembangan fasilitas, estimasi biaya, warehouse design.

Deskripsi Alternatif :

The Infrastructure Warehouse Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Wilayah Jawa Bagian Barat located near Jatibarang Station on Siliwangi Street, Pulo Block, Jatibarang District, Indramayu Regency has a land area of 4,046.25 m² and a building area of 1,550 m². Previous research has identified several operational support facility issues, including inadequate warehouse dimensions to accommodate the warehouse's material capacity, the absence of pallet usage in the warehouse, and disorganized storage of materials. The purpose of this project is to develop a facility asset planning based on Warehouse Design and estimate the required budget by calculating the cost estimation. The project design method combines descriptive qualitative and quantitative approaches. Data collection techniques involve observation, interviews, and documentation studies. The project's results include the development planning of warehouse facility assets in the Overall Structure dimension, which includes the procurement of warehouse support facilities such as automatic temperature control equipment, prohibition signs, evacuation routes, emergency doors, smoke detectors, fire alarms, fire extinguishers, emergency lighting, vehicle parking signs, projectors, and screens. In the Sizing and Dimensioning dimension, calculations are performed to determine the dimensions of each item, resulting in the required storage space area for the assets. The Departement Layout dimension involves the procurement of 138 units of pallets and 4 units of racks. In the Equipment Selection dimension, Material Handling equipment such as hand trucks, hand pallets, and step ladders are procured. For the Operation Strategy Selection dimension, the warehouse utilizes the random storage method. The development planning of facility assets in the BTP JABAR Warehouse is accompanied by a 2D layout, 3D design illustrations, and a 3D video of the development plan. The estimated budget plan for the 2023 project is IDR 3,827,696,888. Keywords: Infrastructure warehouse, facility development planning, cost estimation, warehouse design.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherJBPTPPOLBAN
Organisasi
Nama KontakErlin Arvelina
AlamatJl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga
KotaBandung
DaerahJawa Barat
NegaraIndonesia
Telepon022 201 3789 ext. 168, 169, 239
Fax022 201 3889
E-mail Administratorerlin.arvelina@polban.ac.id
E-mail CKOerlin.arvelina@polban.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing: Dr. Dra. Kurnia Purwihartuti, M.Si., Editor: Erlin Arvelina

Download...