Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2017 > NON-REGULER
Analisis Kualitas Pelayanan Online Shopping (Kasus pada Pengguna Situs Jual Beli Online Tokopedia.com di Bandung)
The Analysis Service Quality Online Shopping (Study on Tokopedia.com Online Purchase Site Users in Bandung)
Tugas Akhir, 013 / 2017 / ABS-SIAKUndergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2018-02-23 09:26:56
By : Kolisa Nurjanah - 145213016 (kolisanurjanah04@gmail.com)
Created : 2018-02-23, with 4 files
Keyword : kualitas pelayanan, efisiensi, pemenuhan kebutuhan, ketersediaan sistem, privasi, dan kompensasi
Subject : quality of service, efficiency, fulfillment, system availability, privacy, and compensation
Salah satu fenomena e-commerce di Indonesia adalah dengan munculnya situs jual beli online. Pesatnya perkembangan e-commerce di Indonesia semakin memacu persaingan antara para pelaku bisnis di dunia maya. Oleh karena itu, memberikan pelayanan terbaik merupakan suatu upaya situs bisnis online dalam menciptakan kepuasan pelanggan. Salah satu jenis e-commerce yang berkembang di Indonesia adalah Tokopedia.com. Tokopedia.com merupakan online marketplace yang memungkinkan setiap individu dan pemilik bisnis di Indonesia membuka dan mengurus toko online mereka secara mudah dan bebas biaya, sekaligus memberikan pengalaman jual beli online secara aman dan nyaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan online shopping di Tokopedia.com. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode analisis deskriptif. Data penelitian yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengguna Tokopedia.com di Bandung. Sampel yang digunakan adalah pengguna Tokopedia.com di Bandung yang pernah melakukan pembelian secara online di Tokopedia.com lebih dari satu kali dan diambil sebanyak 100 responden berdasarkan perhitungan rumus Slovin. Teknik pengumpulan data yaitu dengan kuesioner. Metode uji data yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan memberikan bukti empiris tentang pengaruh kelima dimensi terhadap variabel kualitas pelayanan elektronik tersebut diantaranya Efisiensi (X1) mean 3,733, Pemenuhan Kebutuhan (X2) mean 3,960, Ketersediaan Sistem (X3) mean 3,407, Privasi (X4) mean 3,410 dan Kompensasi 3,873 (X5). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variable kualitas pelayanan online shopping di Tokopedia.com tergolong baik. Kata kunci: kualitas pelayanan, efisiensi, pemenuhan kebutuhan, ketersediaan sistem, privasi, dan kompensasi.
Description Alternative :One e-commerce phenomenon is the emerge of shopping online sites. The rapid development of e-commerce in Indonesia has spurred competition between business in the virtual world. Therefore, providing the best service is online business site efforts in creating customer satisfaction. One of the types that developed in Indonesia is Tokopedia.com. Tokopedia.com is allows every individual and business owner in Indonesia to open and manage their online shop easily and free of cost, while providing onlline buing experience safely and conveniently. The background of this research is to know the quality of online shopping service in Tokopedia.com. The method used in this research is descriptive quantitative research methods. The population in this study are all internet users in the city of Bandung. Data collection techniques are with the questionnaire. The sampling using 100 respondents who live in the city of poor and minimal online transaction as many as one in Tokopedia.com and successful. As the study sample. Data analysis methods used are validity and reliability. This study aims to analyze and provide empirical evidence on the influence of the five dimensions of the electronic service quality variables such as Efficiency (X1), Fulfillment Requirement (X2), System Availability (X3), Privacy (X4) and Compensation (X5). The results of this study indicate that the variable quality of online shopping service in Tokopedia.com is good. Keywords: quality of service, efficiency, fulfillment, system availability, privacy, and compensation.
Property | Value |
---|---|
Publisher ID | JBPTPPOLBAN |
Organization | |
Contact Name | Erlin Arvelina |
Address | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
City | Bandung |
Region | Jawa Barat |
Country | Indonesia |
Phone | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
Administrator E-mail | erlin.arvelina@polban.ac.id |
CKO E-mail | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Contributor...
- Pembimbing: Ermina Tiorida, S.E., M.Si., Editor: Erlin Arvelina
Downnload...
File : KELENGKAPAN TA - 145213016.pdf
(826777 bytes)
File : BAB 1 - 145213016.pdf
(266990 bytes)
File : BAB 2 - 145213016.pdf
(209343 bytes)
File : BAB 5 - 145213016.pdf
(90707 bytes)