Path: Top > Tugas Akhir - D3 > Jurusan Administrasi Niaga > Program Studi Administrasi Bisnis > 2004
PENGUKURAN SIKAP DAN PERILAKU KONSUMEN TERHADAP STORE ENVIRONMENT DI SUPER MINI MARKET DAARUT TAUHID
Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2015-11-18 09:21:26
Oleh : Muklis Gunawan (01701036), Polban
Dibuat : 2004, dengan 1 file
Keyword : Perilaku Konsumen, Ritel, Lingkungan Toko
ABSTRAK
Penelitian ini untuk mengukur sikap terhadap objek dan perilaku konsumen. Objeknya adalah lingkungan toko di SMM Daarut Tauhid Bandung. Tipe ritel ini termasuk convenience store yang menyediakan convenience goods. Sikap dan perilaku dianalisa dengan teori reasoned action model (teori tindakan beralasan) atau Fishbean's attitude toward behavior. Populasi sekitar 1000 orang. Dengan standar error 5%, total responden yang diperlukan untuk penelitian ini adalah 244 responden.
Penelitian ini mengidentifikasi beberapa komponen yang diperlukan untuk mempengaruhi sikap dan perilaku konsumen. Pertama, bagaimana penilaian komponen kognitif dan afektif berdasarkan element store environment untuk menunjukkan sikap terhadap objek (Ao) dan nilainya adalah 179,66, berarti sikap konsumen terhadap objek sangat baik. Kedua, bagaimana mengukur responden berdasarkan struktur sosial sebagai dorongan dari lingkungan untuk melakukan aktivitas. Hal ini disebut subjective norm (SN) dengan nilai 31,264 yang berarti netral. Ketiga, bagaimana menemukan bobot konsumen dan dilakukan dengan menanyakan langsung kepada responden. Sebagai hasilnya adalah W1=84% dan W2=15,6%. Terakhir, bagaimana penilaian sikap terhadap perilaku (BI) konsumen yang merupakan kombinasi antara Ao dan W1 ditambah SN dan W2. Bobot penilaian adalah 156,150224. Ini menunjukkan sikap terhadap perilaku konsumen positif terhadap elemen-elemen lingkungan toko di SMM Daarut Tauhid.
ABSTRAK
Penelitian ini untuk mengukur sikap terhadap objek dan perilaku konsumen. Objeknya adalah lingkungan toko di SMM Daarut Tauhid Bandung. Tipe ritel ini termasuk convenience store yang menyediakan convenience goods. Sikap dan perilaku dianalisa dengan teori reasoned action model (teori tindakan beralasan) atau Fishbean's attitude toward behavior. Populasi sekitar 1000 orang. Dengan standar error 5%, total responden yang diperlukan untuk penelitian ini adalah 244 responden.
Penelitian ini mengidentifikasi beberapa komponen yang diperlukan untuk mempengaruhi sikap dan perilaku konsumen. Pertama, bagaimana penilaian komponen kognitif dan afektif berdasarkan element store environment untuk menunjukkan sikap terhadap objek (Ao) dan nilainya adalah 179,66, berarti sikap konsumen terhadap objek sangat baik. Kedua, bagaimana mengukur responden berdasarkan struktur sosial sebagai dorongan dari lingkungan untuk melakukan aktivitas. Hal ini disebut subjective norm (SN) dengan nilai 31,264 yang berarti netral. Ketiga, bagaimana menemukan bobot konsumen dan dilakukan dengan menanyakan langsung kepada responden. Sebagai hasilnya adalah W1=84% dan W2=15,6%. Terakhir, bagaimana penilaian sikap terhadap perilaku (BI) konsumen yang merupakan kombinasi antara Ao dan W1 ditambah SN dan W2. Bobot penilaian adalah 156,150224. Ini menunjukkan sikap terhadap perilaku konsumen positif terhadap elemen-elemen lingkungan toko di SMM Daarut Tauhid.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | Polban |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Kontributor...
- Pembimbing : Eddy Syah Yahya, MBA, Editor:
Download...
File : 30-2004-AB.pdf
(243638 bytes)