Path: Top > Tugas Akhir - D3 > 2017 > Jurusan Teknik Kimia > Program Studi Analis Kimia > 2020
Pembuatan dan Pengujian Pupuk Organik Cair dari Limbah Kulit Buah-Buahan dengan Penambahan Bioaktivator EM4 dan Variasi Waktu Fermentasi
Production and Testing of Liquid Organic Fertilizer From Fruits Peel Waste with Additional of Bioaktivator EM4 and Variation of Fermentation Time
Tugas Akhir, 012 / ANK / 2020Undergraduate Theses from JBPTPPOLBAN / 2021-11-03 10:08:40
Oleh : Shalihatunnisa - 171431024 & Siti Fauziah - 171431029 (shalihatunnisa.anki17@polban.ac.id )
Dibuat : 2021-11-03, dengan 4 file
Keyword : Production, Testing, Liquid Organic, Fertilizer, Fruits, Peel Waste, Bioaktivator, EM4, Variation, Fermentation Time
Subjek : Pembuatan, Pengujian, Pupuk Organik Cair, Limbah, Kulit Buah-Buahan, Bioaktivator, EM4, Variasi, Waktu Fermentasi
Produksi olahan pangan dari buah-buahan selalu menghasilkan limbah kulit dalam pengolahannya. Limbah tersebut hanya dibuang dan dibiarkan menumpuk begitu saja oleh mansyarakat. Apabila tidak ditangani secara cepat akan menghasilkan bau yang tidak sedap sehingga akan mencemari lingkungan. Salah satu alternatif yang dapat dilakukan yaitu dengan cara mengolah limbah tersebut menjadi pupuk organik cair dengan proses fermentasi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kandungan hara makro dan kualitas dari pupuk organik cair, mengetahui waktu optimum, harga pokok produksi dan BEP dari proses pembuatan pupuk organik cair. Penelitian ini dilakukan dengan cara menambahkan EM4, ragi, dan air gula ke dalam reaktor yang berisi limbah kulit buah yaitu kulit pisang, mangga dan nanas. Proses fermentasi dilakukan selama 34 hari dan dilakukan pengambilan sampel pada hari ke-7, 14, 24 dan 34 untuk di analisis kandungan hara makro yang terdiri dari C-Organik, P, dan K dengan metode spektrofotometri, dan N dengan metode Kjeldahl. Pada penenlitian ini dihasilkan pupuk organik cair yang terbaik yaitu campuran limbah kulit pisang, mangga dan nanas dengan waktu fermentasi 7 hari dan kandungan unsur C-Organik, N-total, K2O, dan P2O5 masing-masing sebesar 3,48%, 1,21%, 0,50% dan 0,03%. Walaupun pupuk organik cair yang dihasilkan belum memenuhi baku mutu dari Permentan Nomor 261 tahun 2019, tetapi pupuk organik cair yang diperoleh ini memiliki kualitas yang lebih baik dibanding pupuk yang sudah dijual secara komersial. Biaya pokok produksi dari pembuatan POC ini sebesar Rp 770.554 dengan Break Event Point (BEP) pada 10 liter.
Deskripsi Alternatif :he production of processed food from fruits always produces waste. This waste is often just thrown away and allowed to pile up. If not handled quickly, it will produce an unpleasant odor that will pollute the environment. One of the alternatives that can be done is by processing the waste into liquid organic fertilizer with a fermentation process. This study aims to process fruit peels into liquid organic fertilizer, determine the macronutrient content and quality of liquid organic fertilizers, the optimum time, cost of production, and BEP. This research was conducted by mixing EM4, yeast, and sugar solution into the fruit peel waste, namely banana, mango, and pineapple peels contained in the reactor. The fermentation process was carried out for 34 days and samples were taken on the 7th, 14th, 24th, and 34th days to analyze the macronutrient content, namely C-Organic, P, and K using the spectrophotometric method, and N using the Kjeldahl method. The results showed that the best liquid organic fertilizer was a mixture of banana, mango, and pineapple peel waste at 7 days with the content of C-Organic, N-total, K2O, and P2O5, respectively 3.48%, 1.21%. , 0.50% and 0.03%. The liquid organic fertilizers produced have not met the quality standards of MOA 261 of 2019, however, it has better quality than a commercially available sample. The cost of production from making this POC is IDR 770,554 with a Break Event Point (BEP) at 10 liters.
Beri Komentar ?#(0) | Bookmark
Properti | Nilai Properti |
---|---|
ID Publisher | JBPTPPOLBAN |
Organisasi | |
Nama Kontak | Erlin Arvelina |
Alamat | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
Kota | Bandung |
Daerah | Jawa Barat |
Negara | Indonesia |
Telepon | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
E-mail Administrator | erlin.arvelina@polban.ac.id |
E-mail CKO | erlin.arvelina@polban.ac.id |