Path: Top > Laporan Penelitian > JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
HMI Sistem Kendali dan Pengumpul Data Wireless untuk Level dan Suhu Air
Gatherer HMI Control System and Wireless Data for Level and Water Temperature
Research Report from JBPTPPOLBAN / 2014-11-18 14:27:22By : Supriyadi (supriyadi@polban.ac.id)
Created : 2014-11-18, with 1 files
Keyword : master, slave, RTU, wireless, xbee, sistem kendali, protokol, komunikasi
Suatu sistem yang terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak untuk mengendalikan dan memantau alat jarak jauh tanpa kabel. Alat yang dikendalikan merupakan suatu bentuk simulasi proses produksi dalam industri. Pengendalian dan pemantauan alat di tampilkan pada layar komputer. Sistem yang dibangun untuk mengendalikan dan memantau suhu dan level air pada dua tangki pemanas secara bersamaan. Sistem ini merupakan SCADA (Supervisory Control And Data Acquisition) dalam bentuk yang sederhana. Sistem ini mempunyai master sebagai pusat komunikasi untuk tiap slave dan RTU (Remote Terminal Unit) sebagai node yang di kontrol jarak jauh. Setiap RTU mempunyai satu perangkat input/output dan satu perangkat slave yang datanya terintegrasi dengan HMI (Human Machine Interface). Komunikasi antara master dan slave menggunakan Zigbee Wireless Module. Perangkat master dihubungkan ke komputer menggunakan kabel USB dan modul AVR309 sebagai pengubah protokol komunikasi USB menjadi serial asinkron Tx dan Rx yang dapat dimengerti oleh mikrokontroler. Perancangan protokol komunikasi antara komputer, master, dan slave dirancang agar satu perangkat master dapat menangani 255 perangkat slave. Perancangan HMI dibuat menggunakan perangkat lunak Delphi 7. HMI dirancang khusus agar dapat menampilkan data suhu dan level air dalam bentuk grafik
Description Alternative :A system consisting of hardware and software for controlling and monitoring the remote cordless tools. Controlled device is a form of simulation in the industrial production process. Control and monitoring tools displayed on a computer screen. The system was built to control and monitor the temperature and water level in the tank heater two simultaneously. This system is a SCADA (Supervisory Control And Data Acquisition) in a simple form. This system has a master as a communication center for each slave and RTU (Remote Terminal Unit) as a node on the remote control. Each RTU has an input / output devices and one slave device for which data is integrated with HMI (Human Machine Interface). Communication between master and slave using Zigbee Wireless Module. The master device is connected to a computer using a USB cable and module as a modifier AVR309 USB communication protocol into asynchronous serial Tx and Rx which can be understood by the microcontroller. The design of communication protocols between computers, master, and slave is designed so that the master device can handle 255 slave devices. The design of HMI created using Delphi 7. HMI software designed specifically to be able to display the temperature data and the level of water in the form of graphs.
Property | Value |
---|---|
Publisher ID | JBPTPPOLBAN |
Organization | |
Contact Name | Erlin Arvelina |
Address | Jl. Trsn. Gegerkalong Hilir Ds. Ciwaruga |
City | Bandung |
Region | Jawa Barat |
Country | Indonesia |
Phone | 022 201 3789 ext. 168, 169, 239 |
Fax | 022 201 3889 |
Administrator E-mail | erlin.arvelina@polban.ac.id |
CKO E-mail | erlin.arvelina@polban.ac.id |
Print ...
Contributor...
- , Editor: Idayu Gemalia
Downnload...